KBRN, Jakarta: Tugu Proklamasi dipilih menjadi tempat Ganjar Pranowo dan Mahfud MD (GAMA) berkumpul bersama parpol pendukung dan relawannya sebelum mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Keduanya sengaja memilih tempat ini karena berkomitmen melanjutkan cita-cita pendiri bangsa.
Hal ini disampaikan Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud, Ahmad Basarah. GAMA sendiri dan tim berkumpul sebelum di tempat itu sebelum mendaftarkan diri jadi Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres).
"Untuk memberikan suatu kesan kuat kepada masyarakat Indonesia bahwa Ganjar dan Mahfud akan memulai niatnya. Yakni mengikuti kontestasi pemilu presiden pada 14 Februari 2024 yang akan datang," kata Basarah ditemui di Tugu Proklamasi, Jakarta, Kamis,(19/8).
Sebagai sebuah pasangan calon yang telah didukung PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo. GAMA ingin menegaskan satu pemikiran untuk mewujudkan cita-cita proklamasi 17 Agustus 1945, dan itu merupakan konsensus Bangsa indonesia.
Wakil Ketua MPR itu memandang itulah komitmen yang paling fundamental bagi kepemimpinan Ganjar dan Mahfud. "Jika kelak Allah SWT memberikan ridhonya, dan rakyat Indonesia memberikan amanatnya kepada mereka," katanya.
"Saya kira itu inti filosofi mengapa kami memilih tempat gedung proklamasi. Atau taman proklamasi ini sebagai tempat kami mulai berkumpul dan start untuk menuju KPU pada hari ini."
Pewarta: Ninding Julius
Editor: Mosita
Sumber: RRI