RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Anies Tawarkan Program Kesejahteraan Warga Kepulauan

Anies Tawarkan Program Kesejahteraan Warga Kepulauan

29 September 2023 15:16 WIB
Anies Tawarkan Program Kesejahteraan Warga Kepulauan
Pasangan Bacapres Anies Baswedan (kiri) dan Bacawapres Muhaimin Iskandar (kanan) (Foto: Antara/Moch. Asim)

KBRN, Jakarta: Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan menawarkan program kesejahteraan kepulauan saat bersafari politik di Sumenep, Jumat (29/9/2023). Menurut dia, hal ini terkait dengan posisi Indonesia sebagai salah satu negara dengan jumlah kepulauan terbanyak di dunia.

Anies mengaku telah berhasil menerapkan program tersebut saat menjabat Gubernur DKI Jakarta. "Jakarta adalah satu-satunya kota di dunia yang memiliki kepulauan dengan 111 pulau, 11 di antaranya berpenghuni," ujarnya. 

Anies menambahkan selama menjadi orang nomor satu di Jakarta, dia dapat menerapkan kesetaraan kesempatan warga kepulauan. "Kami siapkan infrastruktur air, pembangkit listrik tenaga surya, serta transportasi dan ambulans laut," ucapnya. 

Baca Juga: Ganjar: Tuntaskan Masalah Pangan dari Hulu ke Hilir

Pada safari politiknya di Pulau Madura, Jawa Timur, Anies didampingi Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Muhaimin Iskandar. Keduanya menyempatkan berkunjung ke Pondok Pesantren Ar-Raudhah.

Program kesejahteraan untuk warga kepulauan itulah yang disampaikan kepada para ulama, warga, dan relawan di sana. "Tentunya nanti akan kami sempurnakan supaya dapat berlaku di seluruh Indonesia," ujar Anies.

Pewarta: Iman
Editor: Syahrizal Budi Putranto
Sumber: RRI