TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Ketua KONI Optimis Perhelatan PON Papua akan Berlangsung dengan Baik

Ketua KONI Optimis Perhelatan PON Papua akan Berlangsung dengan Baik

25 September 2021 11:55 WIB

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Marciano Norman menyaksikan langsung pertandingan softball putra antara peraih emas di PON 19 Jawa Barat yakni Sulawesi Tenggara dan peraih emas di pra-PON yakni tim Lampung. Meski sempat tertunda karena pandemi Covid-19, Norman menilai pertandingan pembuka ini merupakan awal yang baik bagi seluruh gelaran PON ke 20 yang berlangsung di tanah Papua. Event empat tahunan ini berlangsung dengan baik berkat kerja sama yang kuat dari seluruh stakeholder, mulai dari pemerinitah pusat, provinsi, empat sub klaster penyelenggara, termasuk KONI, PB PON, dan TNI-Polri selalu memberi dukungan penuh terhadap gelaran PON yang berlangsung ditengah pandemi dan kondisi keamanan di beberapa wilayah Papua yang tidak kondusif. Cabang olahraga softball putra akan berlangsung hingga 29 September sementara untuk softball putri akan berlangsung dari tanggal 1-3 Oktober 2021 mendatang.


Sumber: TVRI