RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Gerakan Cerdas Memilih, Ikhtiar RRI Tingkatkan Partisipasi Pemilih

Gerakan Cerdas Memilih, Ikhtiar RRI Tingkatkan Partisipasi Pemilih

3 September 2023 14:48 WIB
Gerakan Cerdas Memilih, Ikhtiar RRI Tingkatkan Partisipasi Pemilih
Pengamat Politik Unila Dr Dedi Hermawan, M.Si menjadi salah satu narasumber dalam dialog Gerakan Cerdas Memilih yang digelar RRI Bandarlampung, Minggu (3/9/2023) (Foto: RRI/Ikhwan Wijaya) .

KBRN, Bandarlampung: LPP RRI Bandarlampung bersama dengan KPU Provinsi Lampung kembali menggelar Gerakan Cerdas Memilih (GCM) Kedua, Minggu (3/9/2023). Kegiatan ini menjadi ikhtiar RRI dan KPU dalam meningkatkan partisipasi pemilih pada penyelenggaraan Pemilu 14 Februari 2024 mendatang.

Ketua KPU Lampung Erwan Bustami mengatakan, Pemilu yang menjadi hajat nasional membutuhkan keterlibatan semua pihak termasuk RRI. "Alhamdulillah kami kembali melakukan kegiatan Gerakan Cerdas Memilih, kegiatan ini juga merupakan rangkaian HUT Ke-78 RRI, diawali jalan sehat," kata Erwan.

Menurut Erwan, kegiatan GCM merupakan salah satu kolaborasi menyukseskan penyelenggaraan Pemilu di Provinsi Lampung. "Kegiatan ini akan menjadi salah satu kunci suksesnya penyelenggaraan Pemilu di Provinsi Lampung," ujar Erwan.

Sementara itu, Kepala LPP RRI Bandarlampung, Drs. Zahral Mutzaini, MM mengungkapkan, GCM Kedua merupakan komitmen lembaga dalam mencerdaskan pemilih. "Ini juga merupakan upaya RRI Bandarlampung mendekatkan diri dengan pendengarnya baik dari sisi informasi, hiburan, maupun pendidikan bermanfaat," pungkas Zahral.

GCM edisi kedua yang digelar RRI Bandarlampung diawali dengan jalan sehat yang diikuti sekitar 1.000 peserta. Jalan sehat dilepas Kepala RRI Bandarlampung menuju ke Kantor KPU dan kembali ke RRI Bandarlampung.

Usai jalan sehat, kegiatan dilanjutkan dengan dialog yang mengangkat topik Pemilih Pemula dan Pemilih Muda Tentukan Nasib Bangsa. Dialog menghadirkan Pengamat Politik Unila Dr. Dedi Hermawan, M.S.i dan Kordiv Sosialisasi, Pendidikan Pemilih KPU Lampung Antonius Cahyalana.

Selain itu, Kordiv Pencegahan dan Parmas Bawaslu Lampung Hamid Badrul Munir dan Influencer Lampung Fara Syahla Gabriel. Pada pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang, LPP RRI telah mencanangkan dirinya sebagai Radio Pemilu dengan tagline Kanal Pemilih Cerdas. 

Banyak program yang disiapkan RRI yang akan menyasar pemilih di semua segmen. Namun, sasaran utama dari berbagai program siaran di RRI adalah pemilih pemula, baik siswa SMA sederajat maupun mahasiswa.

Dengan berbagai program siaran Pemilu tersebut, RRI berharap penyelenggaraan Pemilu 2024 akan lebih sukses. Pengalaman Pemilu sebelumnya menjadi pelajaran meraih kesuksesan tersebut.

Pewarta: Ikhwan Wijaya
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI