KBRN, Jakarta: Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Partai Golkar menggelar aksi dukungan untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran. Aksi ini dilakukan pada acara Puncak Hari Ulang Tahun ke-59 Partai Golkar, di Gedung DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin (6/11/2023).
Aksi tersebut dilakukan dengan memasang spanduk bertuliskan "Tenang Pak Prabowo, Mas Gibran. AMPI sudah di sini".
Sekretaris Jenderal DPP AMPI, Ahmad Andi Bahri menjelaskan, ini merupakan komitmen mendukung penuh Capres-Cawapres yang diusung Partai Golkar. Terlebih, tambah aktivis 98 ini, Cawapres yang diusung berasal dari kalangan pemuda.
"AMPI siap memberikan dukungan maksimal. Siap menjadi garda terdepan untuk memenangkan Prabowo-Gibran," kata pria yang akrab disapa Banjir ini.
Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga menjelaskan, AMPI punya kader dan pengurus yang tersebar di seluruh provinsi. "Ditambah dengan 11 dewan pengurus luar negeri di berbagai negara," ujar Jerry.
Untuk itu, Jerry kembali menekankan agar Prabowo Subianto maupun Gibran yakin akan meraih kemenangan di Pilpres 2024. "Tenang Pak Prabowo dan Mas Gibran, AMPI sudah di sini," ucap Jerry.
Pewarta: Bunaiya
Editor: Mosita
Sumber: RRI