RRI

  • Beranda
  • Berita
  • ​Ziarah Makam Soekarno, Ganjar Serukan Perkuat Soliditas PDIP

​Ziarah Makam Soekarno, Ganjar Serukan Perkuat Soliditas PDIP

4 November 2023 10:23 WIB
​Ziarah Makam Soekarno, Ganjar Serukan Perkuat Soliditas PDIP
Bacapres PDIP Ganjar Pranowo (tengah) bersama petinggi PDIP saat melakukan ziarah ke Makam Soekarno (Bung Karno), di Blitar, Jawa Timur, Jumat (3/11/2023) (Foto: tim media PDI Perjuangan).

KBRN, Jakarta: Bacapres PDIP Ganjar Pranowo mengaku, ziarah ke makam Soekarno (Bung Karno) dalam rangka memperkuat soliditas partai berlambang banteng itu. Jelang Pilpres 2024, Ganjar menegaskan, PDIP tidak bakal bisa dipecah belah oleh siapapun.

"Kita mesti meneguhkan, sebagai partai kita mesti bersatu dan kuat. Enggak bisa dipecah oleh siapapun, siapa memecah partai ini berlawanan dengan banteng," kata Ganjar dalam keterangan persnya, di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Jumat (3/11/2023).

Bersama Bacawapres Mahfud MD, Ganjar juga mengaku, diajak Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berziarah ke Makam Bung Karno. Kunjungan itu dilakukannya di Blitar, Jawa Timur, Jumat (3/11/2023). 

Di depan makam Bung Karno, Ganjar mengungkapkan, berdoa agar Indonesia berjalan sesuai dengan konstitusi. "Mendoakan m agar negara ini berjalan sesuai dengan konstitusi, sesuai dengan cita-cita para pendiri," ucap Ganjar.

Ganjar menuturkan, ziarah bersama ini telah direncanakan jauh-juah hari. Diakuinya pula, Bung Karno adalah tokoh bangsa pembela 'wong cilik'.

"Tentu kita mendoakan mudah-mudahan Bung Karno disana diterima (amal ibadahnya). Dan, kita selalu mendapatkan inspirasinya," ujar Ganjar.

Diketahui, Ganjar berziarah didampingi istrinya, Siti Atiqoh Supriyanti dan anaknya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar. Mahfud juga didampingi istrinya, Zaizatun Nihayati dan keluarga.

Mereka berziarah bersama dengan Ketua Umum PDIP, sekaligus anak Sukarno, Megawati Soekarnoputri. Turut mendampingi, Prananda Prabowo, Puan Maharani, dan sejumlah pengurus DPP PDIP.

Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Mosita
Sumber: RRI