KBRN, Jakarta: Politisi PDIP Rieke Diah Pitaloka mengatakan, Presiden ke-4 RI Abdurahman Wahid pernah menyebut Mahfud Md sebagai penjaga konstitusi. Rieke menyampaikan itu usai Mahfud dipercaya partainya menjadi Bacawapres mendampingi Bacapres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024.
"Bertahun lalu di RSCM, saya dan Pak Mahfud temani Gus Dur, bertiga saja kami, Prof Mahfud hendak berjuang di MK. Saat Prof pulang, Gus Dur berkata, 'Penjaga Konstitusi'," kata Rieke melalui keterangan tertulis, Rabu (18/10/2023).
Untuk itu, jika berhasil memenangkan kontestasi Pilpres 2024 nanti, Rieke berharap Mahfud tetap menjadi seorang penjaga konstitusi. "Kita semua sedang berjuang, jangan ada lagi yang mencabik-cabik konstitusi," ujarnya.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan sosok Bacawapres untuk mendampingi Bacapres Ganjar Pranowo. Menko Polhukam tersebut resmi terpilih untuk mendampingi Ganjar.
Megawati menyampaikan pengumuman itu secara langsung di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, pagi tadi. Hadir pula pada kesempatan itu para ketua umum partai pendukung Ganjar.
Selain Megawati, hadir pula Plt Ketum PPP Mardiono, dan Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo. Nampak pula Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).
Pewarta: Bunaiya
Editor: Mosita
Sumber: RRI