RRI

Lahan Lanud Silas Papare Dukung PON Papua

19 Agustus 2021 11:50 WIB
Lahan Lanud Silas Papare Dukung PON Papua

KBRN, Jakarta: Berbagai dukungan untuk menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 terus dilakukan. Salau satunya  TNI Lanud Silas Papare Jayapura telah memanfaakan sebagian lahannya  untuk pembangunan infrastruktur pendukung PON dengan status pinjam pakai Barang Milik Negara (BMN).

Empat venue yakni lapangan menembak Outdoor, Soft Ball, Base Ball dan Rugbi telah dibangun dan siap pakai.   

Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Budhi Achmadi mengatakan Lanud Silas Papare siap mendukung pemerintah dalam menyukseskan PON XX Papua 20201. Empat venue yang dibangun telah dibangun oleh pemerintah Papua dilahan milik Lanud Silas Papare yakni Lapangan Menembak Outdoor, Soft Ball, Base Ball dan Rugbi.

“Lahan Lanud Silas Papare ini kami sudah laporkan Negara dan lahan ini akan kita manfaatkan juga untuk kepentingan kesejahteraan rakyat disepanjang jalan Kemiri Sentani,” jelasnya.

Sementara itu Kepala KPKNL Jayapura Widyantoro menjelaskan keterlibatan TNI Lanud Silas Papare Jayapura dalam memanfaakan lahan untuk pembangunan infrastruktur pendukung PON mendapat apresiasi dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Jayapura (KPKNL Jayapura) dengan memberikan piagam penghargaan kepada TNI Lanud Silas Papare yang diserahkan langsung Gubernur Papua Lukas Enembe saat upacara HUT RI tanggal 17 Agustus lalu.

“Penghargaan tersebut diberikan karena persetujuan pinjam pakai BMN yang telah diterbitkan oleh KPKNL Jayapura telah ditindaklanjuti dengan perjanjian kerja sama antara Lanud Silas Papare dengan Pemerintah Provinsi Papua. BMN yang dipinjampakaikan untuk pembangunan infrastruktur PON berlokasi di Jalan Raya Kemiri Sentani, dengan total luasan 198.210 meter persegi," katanya.

Dia menjelaskan KPKNL Jayapura adalah salah satu unit vertikal dari Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan yang merupakan representasi Menteri Keuangan RI di bidang Pengelolaan BMN di Propinsi Papua.

"Kami akan terus mendorong penggunaan dan pemanfaatan BMN secara optimal agar sesuai dengan ketentuan yang berlaku untuk mewujudkan tiga tertib dalam pengelolaan BMN, yaitu tertib fisik, tertib administrasi dan tertib hukum," katanya lagi.

Pewarta: Charlie Reinhard
Editor: Nugroho
Sumber: RRI