RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Legislator Harap Debat Perdana Capres Bahas Isu Aktual

Legislator Harap Debat Perdana Capres Bahas Isu Aktual

12 Desember 2023 13:40 WIB
Legislator Harap Debat Perdana Capres Bahas Isu Aktual
Dari kiri ke kanan, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, capres nomor urut 1 Anies Baswedan, dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo berpose di Istana Merdeka Jakarta, usai menghadiri santap siang bersama Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Senin (30/10/2023) (Foto: Antara/Andi Firdaus/am).

KBRN, Jakarta: Anggota Komisi III DPR RI Achmad Baidowi berharap, debat perdana capres pada Selasa (12/12/2023) malam, membahas isu aktual. Debat ini membahas persoalan hukum, HAM, pemerintahan, pemberantasan korupsi, dan penguatan demokrasi.

Awiek, sapaan akrabnya berharap, para capres tidak berbicara secara teoretis seperti halnya di buku-buku. Ia ingin para capres menjabarkan kondisi praktis hukum saat ini, dan penanganan masalahnya di kemudian hari. 

“Bagaimana aktualisasi di lapangan, kondisi praksis hukum kita, dan penegakan hukum dan HAM kita di Indonesia. Seperti apa dan ke depannya itu mau seperti apa,” katanya, dikutip dari Parlementaria.

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari mengatakan, tiap capres diberikan waktu 240 detik (4 menit) untuk menyampaikan visi-misi. KPU juga memberi kesempatan bagi tiap capres menjawab pertanyaan terkait tema debat selama 120 detik (2 menit).

Para capres juga diberikan waktu 60 detik (1 menit) untuk menanggapi pertanyaan kandidat lainnya. Jadi, selama debat berlangsung, antarcapres bakal melakukan interaksi secara intensif.

"Kesempatan terakhir bagi si calon yang ditanya tadi untuk menjawab, merangkum, langsung merangkum dua capres lainnya. Untuk kesempatan menjawab adalah 60 detik," ujar Hasyim. 

KPU RI membeberkan, rincian format debat capres-cawapres Pilpres 2024. Total durasi debat capres-cawapres Pilpres 2024 yakni 150 menit, yang terbagi enam segmen.

Komisioner KPU August Mellaz merinci, 120 menit digunakan untuk debat capres-cawapres, lalu 30 menit untuk iklan. Segmen pertama dilakukan pembukaan pembacaan tata tertib, penyampaian visi misi, dan program kerja.

"Segmen kedua dan ketiga pendalaman visi, misi, dan program kerja. Di sana akan ada pertanyaan dan juga interaksi antara pasangan calon dengan pasangan calon yang lain," ucap Mellaz.

Pada segmen keempat dan kelima, Mellaz mengungkapkan, dilakukan proses tanya jawab dan tanggapan antara capres-cawapres. Saling menyampaikan pertanyaan di antara pasangan calon pun akan terjadi.

"Pertanyaan itu, nantinya direspons oleh pasangan calon yang lain. Yang (segmen) keenam penutup," kata Mellaz.

Debat ini akan disiarkan secara langsung oleh LPP RRI dan LPP TVRI. Debat yang digelar di halaman KPU RI, Jakarta ini akan dilangsungkan pukul 19.00 WIB. 


Pewarta: Bunaiya
Editor: Allan
Sumber: RRI