TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Anies Sebut Banyak Anak Muda yang Perduli dengan Negara, Namun Dibungkam

Anies Sebut Banyak Anak Muda yang Perduli dengan Negara, Namun Dibungkam

12 Desember 2023 21:29 WIB
Anies Sebut Banyak Anak Muda yang Perduli dengan Negara, Namun Dibungkam
Foto: Anies Baswedan, Calon Presiden dengan nomor urut 1 (TVRINews/Nirmala Hanifah)

TVRINews, Jakarta 

Anies Baswedan, Calon Presiden dengan nomor urut 1 menyinggung putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakni Gibran Rakabuming Raka pada debat perdana Capres di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Menteng, Jakarta Pusat pada hari ini Selasa, 12 Desember 2023.

Pada kesempatan tersebut, Anies menuturkan jika saat ini terdapat satu orang anak muda (milenial) yang bisa mencalonkan diri menjadi calon wakil presiden. 

Menurut Anies, saat ini banyak anak milenial yang peduli dengan anak bangsa dan kaum termarjinalkan. Namun, mereka masih dibungkam.

"Bila kita saksikan hari ini ada satu orang milenial bisa menjadi calon wakil presiden, tetapi ada ribuan milenial, generasi Z yang peduli pada anak-anak bangsa, yang peduli pada mereka yang termarjinalkan," kata Anies

“Ketika mereka mengungkapkan pendapat, ketika mereka mengkritik pemerintah, justru mereka sering dihadapi dengan kekerasan, dihadapi dengan benturan dan bahkan gas air mata," sambung Anies.

Anies menuturkan, hal ini tak bisa dibiarkan. Oleh karenanya, ia menilai perlu adanya perubahan.

"Apakah kondisi ini akan dibiarkan? Tidak! kita harus lakukan perubahan," tegasnya.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar debat perdana Capres-Cawapres pada Selasa, 12 Desember 2023, pukul 19.00 WIB. 

Tema debat pertama akan membahas mengenai Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan korupsi, Penguatan demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.

Berdasarkan pantauan tvrinews.com, ketiga pasangan Capres-Cawapres 2024 tiba di tempat debat sekira pukul 19.10 WIB.

Tak hanya itu, usai ketiganya tiba di tempat debat nampak kehangatan yang ditunjukkan oleh ketiga pasangan Capres-Cawapres tersebut. Terlihat ketiganya saling berjabat tangan satu sama lainnya.

Pewarta: Nirmala Hanifah
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI