TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Ganjar Sebut Seorang Pemimpin Harus Hidup Sederhana

Ganjar Sebut Seorang Pemimpin Harus Hidup Sederhana

12 Desember 2023 21:47 WIB
Ganjar Sebut Seorang Pemimpin Harus Hidup Sederhana
Foto: tvrinews/Nirmala Hanifah

TVRINews, Jakarta

Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo mengatakan bahwa seorang pemimpin harus hidup sederhana dan tidak bermewah-mewahan.

“Namun yang perlu diberikan adalah contoh dari seorang pemimpin bahwa dia hidup sederhana, dia tidak bermewah-mewah, dia mengajarkan bagaimana integritas itu dibangun,” kata Ganjar dalam acara debat capres, Selasa, 12 Desember 2023.

Kemudian terkait koruptor, Ganjar menegaskan bahwa pejabat yang melakukan korupsi harus dipenjara di Nusakambangan. Hal itu harus diterapkan demi memberi efek jera.

“Pejabat yang korupsi dibawa ke Nusakambangan agar bisa punya efek jera agar ini tidak main-main,” ucap Ganjar.

Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar debat perdana Capres-Cawapres pada Selasa, 12 Desember 2023, pukul 19.00 WIB. 

Tema debat pertama membahas mengenai Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan korupsi, Penguatan demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.

Berdasarkan pantauan tvrinews.com, ketiga pasangan Capres-Cawapres 2024 tiba di tempat debat sekira pukul 19.10 WIB.

Tak hanya itu, usai ketiganya tiba di tempat debat nampak kehangatan yang ditunjukkan oleh ketiga pasangan Capres-Cawapres tersebut. Terlihat ketiganya saling berjabat tangan satu sama lainnya.

Pewarta: Nirmala Hanifah
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI