RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Pakar Soroti Ekspresi Ketiga Capres dalam Debat Pertama

Pakar Soroti Ekspresi Ketiga Capres dalam Debat Pertama

13 Desember 2023 00:20 WIB
Pakar Soroti Ekspresi Ketiga Capres dalam Debat Pertama
Ketiga pasangan capres dan cawapres saling bersalaman sebelum debat perdana Capres dan Cawapres 2024, di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Debat perdana tersebut mengangkat topik masalah pemerintahan, hukum & HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, serta peningkatan layanan publik dan kerukunan. (Foto: Antara)

KBRN, Jakarta: Pakar Mikro Ekspresi Dody Triasmara menyoroti ekspresi ketiga capres dalam debat pilpres yang diselengggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12/2023) malam. Ia melihat dari entry point-nya sejak ketiga pasangan capres ini masuk ke ruang debat.

Menurut Dody, pasangan nomor urut 01 dari cara berpakaiannya dengan JAS formil. Di awal debat, gerakannya agak tegang wajahnya. 

"Kelihatan memang tidak biasa. Walaupun yang satu melempar senyum tetapi kelihatan tegangnya," ujarnya dalam perbincangan dengan Pro 3 RRI, Selasa (12/12/2023) malam.

Tak hanya pasangan nomor urut 01, kata dia, pasangan nomor urut 02 juga tidak kalah tegang wajahnya. Kemudian, pasangan nomor urut 03 tampil santai dengan pakai sepatu kets dengan kombinasi baju putih. 

"Itu dari gayanya mereka mulai dari masuk terlihat tegang. Kemudian, pasangan nomor urut 03 kelihatan lebih rileks dan santai," ucapnya.

Sedangkan dalam penyampaian visi pasangan nomor urut 01, menurut Dody, dalam konteks penyampaiannya tangan nya terlihat lebih tegang. Pasangan nomor urut 01 terlihat lebih banyak mengatasi ketegangan yang ada.

Tetapi, kalau pasangan nomor urut 02 cukup konsisten. Dengan tangan tetap bersedikap di depan dan tidak bergerak. 

"Jadi ini untuk memastikan dia ada tetap di posisi aman dan nyaman. Awalnya Kaku, tetapi masuk segmen berikutnya beliau lebih lepas," kata dia.

Kemudian, pasangan nomor urut 03, diakuinya, sejak awal memang lebih rileks dan santai. Selain itu, dia juga memberikan penjelasan secara runut dan proposional. "Kalau menurut saya, sepertinya dia menghafal teks," ucap Dody.

Ketika membahas mengenai masalah HAM, menurut dia, isu tersebut mengarah ke pasangan nomor urut 02. Kemudian, untuk pelayanan publik maka mengarah ke pasangan nomor urut 03. "Sementara untuk masalah toleransi mengarah ke pasangan nomor urut 01," ujarnya. 

Dody menilai ketiga capres saat menjawab masalah yang ditanyakan, maka raut wajah mereka langsung berubah. Berubah dalam artian ketiganya berpikir keras untuk menjawabnya. "Ketiganya mencoba untuk menjawab serius," kata Dody. 

Diketahui, dalam Debat Capres 2024 yang pertama akan digelar Selasa (12/12/2023) malam, tema yang diusung adalah hukum, HAM, pemerintahan, pemberantasan korupsi, dan penguatan demokrasi. Debat perdana itu dimulai pukul 19.00 WIB dan berlangsung selama 1,5 jam dengan waktu debat dibagi dalam enam segmen. 


Pewarta: Iman
Editor: Heri Firmansyah
Sumber: RRI