TVRINews, Jakarta
Pelaksana Tugas Ketua Umum (Plt Ketum PPP) Muhamad Mardiono puas dengan kinerja calon presiden Indonesia nomor urut 2 Ganjar Pranowo- Mahfud dalam debat capres.
Ia menilai bahwa Ganjar mendominasi debat calon presiden di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selasa, 12 Desember 2023, kemarin malam.
"Alhamdulillah, menurut pandangan saya, dan saya mendapatkan laporan dari konstituen, grassroot, kader-kader, para tokoh ya, menempatkan Pak Ganjar Pranowo mendominasi pada satu perdebatan, itu yang dinilai yang terbaik dengan ide dan gagasan, dan dalam menjawab semua-semua dalam perdebatan," kata Mardiono di TPN Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 13 Desember 2023.
Baca Juga: Caleg di Lampung Sosialisasikan dan Bagikan Apk Capres Ganjar-Mahfud
Kemudian, Mardiono mengungkapkan bahwa seluruh pernyataan Ganjar dalam debat tersebut sama dengan apa yang diterimanya dari calon presiden untuk mencapai suatu target. Calon Presiden tersebut juga partainya tampil sudah maksimal.
"Ya, puas, tetapi tentu, kan, kepuasan itu tidak berarti harus berhenti. Akan tetapi, kepuasan itu harus terus memperbaiki untuk mencapai tingkatan target yang maksimal," ucapnya.
Tak hanya itu, Menurutnya, calon presiden yang dihadirkan adalah yang terbaik. Namun, objektivitas evaluasi diserahkan kembali ke tangan kedaulatan dan rakyat yang mempunyai hak suara.
"Tentu itu rakyat sendiri yang akan memberikan keputusan penilaian itu," ungkapnya.
Pewarta: Lidya Thalia.S
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI