TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Mahfud Md Harap Ombudsman RI Harus Jadi Lembaga Kuat Seperti di Polandia

Mahfud Md Harap Ombudsman RI Harus Jadi Lembaga Kuat Seperti di Polandia

14 Desember 2023 18:37 WIB
Mahfud Md Harap Ombudsman RI Harus Jadi Lembaga Kuat Seperti di Polandia
Mahfud Md Harap Ombudsman RI Harus Jadi Lembaga Kuat Seperti di Polandia

TVRINews, Jakarta

Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor 3, Mahfud MD memiliki keyakinan yang kuat bahwa Ombudsman Republik Indonesia (ORI) akan semakin berkembang dan kuat, apabila Indonesia telah mencapai kemajuan yang lebih baik.

Hal tersebut di ungkapkan Mahfud MD saat menghadiri acara penganugerahan Predikat Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2023 di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Desember 2023.

Pernyataan itu, berawal ketika Mahfud menyinggung kondisi indonesia di masa lalu. Pada masa tersebut, kata Mahfud, masyarakat yang ingin melaporkan pelayanan publik yang buruk harus memanfaatkan lembaga yudikatif dan pengadilan sebagai sarana untuk mencari keadilan.

Baca Juga: Ganjar Soal Spanduknya di Tangerang Dicopot: Intimidasimu Lucu, Terormu Menggemaskan

"Kadang kala lama, kadang kala bertele-tele di pengadilan, harus pakai pengacara ulet, tempatnya jauh, maka dulu di eropa makanya muncul pemberi jasa preman yang kemudian disebut Ombudsman, itu menyelesaikan langsung antara pemerintah dengan rakyat, lalu disepakati itu," kata Mahfud.

Berdasarkan hal tersebut, di berbagai negara bermunculan lembaga pengawas pelayanan publik. Contohnya, di Polandia, Mahfud menyatakan bahwa lembaga Ombudsman memiliki kekuatan yang sangat besar (Powerfull).

"Di Polandia, misalnya, Ombudsman itu sangat powerfull, pemerintah main-main bisa dipanggil oleh Ombudsman. Perdana Menteri sekalipun, menteri sekalipun, dan diberi perintah khusus untuk mengubah kebijakan," ucap Mahfud.

Menurut Mahfud, di Indonesia, Ombudsman saat ini masih berada dalam tahap menilai kepatuhan yang ada. Namun, pada akhirnya, Ombudsman RI akan berkembang menjadi lembaga yang memiliki kekuatan yang besar dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga: Ganjar Sebut Para Pendukung dan Relawan Mempunyai Semangat Tak Pantang Mundur

"Pada saatnya kelak, kalau Indonesia sudah maju, Ombudsman ini tentu akan menjadi lembaga negara yang kuat untuk memajukan Indonesia," ucap Mahfud.

Mahfud berharap agar seluruh penyelenggara layanan publik dapat mengimplementasikan dan memahami standar pelayanan publik yang ada. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik yang diberikan kepada masyarakat.

"Guna meningkatkan kualitas pelayanan dengan terus kembangkan inovasi pelayanan dan memutakhirkan penilaian yang mengacu pada perkembangan global guna menuju efisiensi dan efektivitas," kata Mahfud.

Pewarta: Ridho Dwi Putranto
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI