TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Gibran Ditegur KPU, Timnas AMIN: Seharusnya Gibran Bisa Liat Situasi

Gibran Ditegur KPU, Timnas AMIN: Seharusnya Gibran Bisa Liat Situasi

14 Desember 2023 20:34 WIB
Gibran Ditegur KPU, Timnas AMIN: Seharusnya Gibran Bisa Liat Situasi
Foto: Mantan Pimpinan KPK sekaligus Angota Timnas AMIN Bambang Widjojanto (TVRINews/Nirmala Hanifah)

TVRINews, Jakarta

Usai debat perdana Capres 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan memberikan teguran terhadap Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 yakni Gibran Rakabuming Raka.

Menanggapi hal tersebut, Mantan Pimpinan KPK sekaligus Angota Timnas AMIN Bambang Widjojanto mengatakan seharusnya Gibran bisa membedakan situasi yang ada.

“Yah kan seharusnya (Gibran) bisa membedakan (situasi),” kata Bambang di Rumah Perubahan di Brawijaya X, Jakarta Selatan, Kamis, 14 Desember 2023.

“Jadi dia (Gibran) kan tidak bisa membedakan, kapan mejadi suporter bola, kapan menjadi peserta debat,” sambung dia

Sebelumnya, Usai debat perdana Capres 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan memberikan teguran terhadap Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 yakni Gibran Rakabuming Raka.

Teguran tersebut dilakukan, lantaran KPU menilai putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu telah menunjukkan sikap yang berlebihan dengan melakukan gerakan isyarat atau gestur bersorak saat debat pertama capres Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta, pada Selasa, 12 Desember 2023 kemarin. 

"Ini (perilaku Gibran) yang tidak boleh dan kami tegur," Kata Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari di Jakarta, Kamis, 14 Desember 2023

Pewarta: Nirmala Hanifah
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI