KBRN, Jakarta: Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan menegaskan, pemerintah harus lebih keras bekerja mewujudkan keadilan merata. Kerja-kerja dalam mewujudkan rasa keadilan di tengah masyarakat, harus menjadi prioritas pemerintah Indonesia.
"Republik ini didirikan dengan sebuah tujuan yang tegas. Tujuannya adalah eksplisit menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” kata Anies saat melakukan blusukan kampanye Pemilu 2024, di Jambi, Kamis (14/12/2023).
Anies mengungkapkan, Indonesia didirikan oleh tokoh bangsa di masa lalu juga dengan tujuan mewujudkan keadilan. Selanjutnya, menciptakan kemakmuran rakyat secara merata.
“Kita ingin negeri ini diolah sendiri dan dibangun sendiri supaya terjadi keadilan. Jadi tujuan dari kita merdeka bukan hanya menggulung kolonialisme, tapi menghadirkan keadilan kemakmuran,” ucap Anies.
Kemudian, Anies menekankan, jangan sampai persoalan ketimpangan jadi masalah berkepanjangan. Di mana yang kaya semakin kaya dan miskin semakin miskin.
“Itu sebabnya kami sekarang menegaskan visi kami Indonesia adil makmur untuk semua. Jangan sampai Indonesia adil makmur untuk sebagian dan sebagian lain hanya menjadi penonton," ujar Anies.
Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: witokaryono
Sumber: RRI