RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Jelang Debat Cawapres, Sandiaga Uno Pamungkasi Mahfud MD

Jelang Debat Cawapres, Sandiaga Uno Pamungkasi Mahfud MD

18 Desember 2023 03:00 WIB
Jelang Debat Cawapres, Sandiaga Uno  Pamungkasi Mahfud MD
Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) paslon 03, Sandiaga Uno melakukan safari politik di Kota Tangerang untukemenangkan paslon nomor urut 03, Ganjar-Mahfud pada pilpres 2024 mendatang. (Foto:RRI/Saadatuddaraen)

KBRN, Tangerang : Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) paslon 03, Sandiaga Uno memberikan senjata pamungkas kepada Mahfud MD. Hal itu sebagai masukan menjelang debat cawapres yang dihelat oleh KPU.

Menurut Sandiaga Uno, materi pada debat kedua adalah seputar soal ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN/APBD, infrastruktur dan perkotaan. Semua itu telah diberk masukan pada Mahfud MD.

Meski tak merinci, Sandiaga Uno menyatakan, masukan yang disampaikan telah sesuai dengan tema perdebatan nanti. "Saya sudah disampaikan ke Pak Mahfud saat kami di Tasikmalaya kemarin. Dan beliau sudah menangkapnya," ungkapnya, Minggu (17/12/2023).

Selain materi, sambung Sandiaga Uno, dirinya juga berbagi pengalaman pada Mahfud MD agar menjaga kesiapan fisik sebelum hari H. Sandiaga sendiri pernah menjalani hal yang sama pada pilpres 2019 silam.

"Yang terpenting juga menjaga kesehatan. Karena kalau fit menghadapi debat, pengalaman saya di 2019. Istirahat cukup, mendapatkan informasi dan banyak doa, InsyaAllah debatnya akan lancar," paparnya.

Sandiaga meyakini, Mahfud MD cepat menguasai materi dan menyiapkan kebugaran fisik jelang debat. Sehingga tim pemenangan berkeyakinan, bahwa perdebatan nanti akan menjadi momentum Ganjar-Mahfud mendulang suara pemilih.

"Dan semakin meyakinkan dari masyarakat. Sehingga momentum rebound dari Pak Ganjar-Pak Mahfud ini semakin bisa kita realisasikan," pungkasnya.

Pewarta: Saadatuddaraen. ST
Editor: Pessy
Sumber: RRI