RRI

  • Beranda
  • Berita
  • KPU Jakbar Mulai Distribusikan 28.676 Kotak Suara

KPU Jakbar Mulai Distribusikan 28.676 Kotak Suara

18 Desember 2023 10:00 WIB
KPU Jakbar Mulai Distribusikan 28.676 Kotak Suara
Puluhan ribu kotak suara mulai didistribukan ke lima kecamatan Jakarta Barat (Foto : Istimewah)

KBRN, Jakarta: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat mulai mendistribusikan 28.676 kotak suara ke lima kecamatan di Jakarta Barat. Lima kecamatan itu yakni Kecamatan Palmerah, Kecamatan Tambora, Kecamatan Tamansari, Kecamatan Kalideres, dan Kecamatan Kembangan. 

“Untuk di Kecamatan Palmerah ada 2.620 kotak suara yang didistribusikn dan disimpan GOR Sasana Krida Handayani, Palmerah. Kemudian ada juga logistik pemilu lainnya seperti bilik suara, tinta, segel, plastik, segel kertas, dan alat perlengkapan TPS lainnya,” kata Ketua KPU Jakarta Barat, Endang Istianti dalam keterangan resmi, Senin (18/12/2023). 

Endang mengatakan, pada awal Januari 2024 logistik pemilu 2024 akan mulai dirakit menjadi satu kesatuan. Hal ini dilakukan setelah keseluruhan pendistribusian logistik Pemilu 2024 rampung. 

“Semua akan disimpan di sini, begitu juga dengan kelengkapan lainnya seperti segel. Kemudian ada bilik juga sama sesuai dengan jumlah tersebut,” ucap Endang. 

Perlu diketahui, Sebanyak 7.169 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Jakarta Barat yang tersebar di 56 kelurajan dari 8 kecamatan. Selain itu, sebanyak 1.905.352 pemilih yang ada di Jakarta Barat. 

Pewarta: Aditya Prabowo
Editor: Allan
Sumber: RRI