TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Kampanye di NTB, Anies Yakin Semangat Perubahan Akan Tumbuh

Kampanye di NTB, Anies Yakin Semangat Perubahan Akan Tumbuh

19 Desember 2023 12:37 WIB
Kampanye di NTB, Anies Yakin Semangat Perubahan Akan Tumbuh
Kampanye di NTB, Anies Yakin Semangat Perubahan Akan Tumbuh

TVRINews, NTB

Calon Presiden dengan nomor urut 1, Anies Baswedan mengungkapkan bahwa dirinya yakin semangat perubahan akan tumbuh di Nusa Tenggara Barat (NTB). Meski pada tahun 2019 diketahui suara terbanyak dipegang oleh kubu sebelah.

"Insyallah optimis di NTB ini semangat perubahan akan muncul,"kata Anies dalam keterangan yang diterima oleh tvrinews.com, Senin, 18 Desember 2023.

Kemudian, Anies menjelaskan alasan dari keyakinannya akan meningkat itu karena masyarakat memiliki semangat untuk perubahan.

"Saya rasa masyarakat di NTB punya semangat untuk perubahan," ujarnya.

Sebagai informasi, agenda kampanye Anies pada hari Selasa, 19 Desember 2023 di Nusa Tenggara Barat (NTB) yaitu mengunjungi pondok pesantren Al-aziziyah, stadion 17 Desember dan desak anies di taman budaya provinsi NTB.

"Alhamdulillah tiba di Lombok dan hari ini ada beberapa kegiatan bersama masyarakat pertama nanti akan mampir ke pondok pesantren kemudian acara di GOR bersama masyarakat lalu ada desak anies sorenya," ucapnya.

Baca Juga: Anies Dorong Partisipasi Aktif Pada Pemilih Pilpres 2024

Pewarta: Krisafika Taraisya Subagio
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI