KBRN, Samarinda: Sejauh ini dalam program persiapan khusus pada Pemusatan Latiham Daerah (Puslatda) Sentralisasi KONI, Tim Tinju Kalimantan Timur (Kaltim) yang tengah mempersiapkan diri berlaga pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 Tahun 2021 di Papua, berfokus pada pemantapan pematangan persiapannya.
Pelatih kepala Tinju Kaltim, Fahrudi mengatakan, untuk persiapan anak asuhnya saat ini sudah hampir mencapai titik terbaiknya. Bahkan kondisi fisuk sudah jauh lebih baik jika dibandingka pada tahun 2020 lalu.
"Kalau untuk tinju sih apa yang juga saya sampaikan kemarin, kalau masalah dikita kesiapan sudah 90 persen keatas. 95 lah," ucap Fahrudi, Selasa (17/8/2021).
"Kita sudah masuk strategi dah. Disini kalau dalam berbicara di PPA kita sudah masuk dalam pra kompetisi," tambahnya.
Dari latihan fisik, tehnik dan strategi terus digalakam bagi para petinju Benua Etam agar meraih prestasi gemilang pada ajang Multi-event 4 tahunan mendatang.
Kemudian, dalam persiapan ini juga, Fahrudi mengarahkan atletnya untuk melatih skil kecepatan atletnya dan meningkatkan kualitas skill tehniknya.
"Kalau untuk anak-anak ini yang kita kembangkan ini, kita hanya butuh ke-speedan aja lagi. Makanya kita banyak-banyakin speed dan speed dalam bermain. Kalau kita berbicara power, ya tahun-tahun kemarin lita sudah bagus," terangnya.
Dari 17 kelas yang akan dipertandingkan di PON Papua, Kaltim nantinya hanya akan mengikuti 3 kelas nomor tanding saja. Karena hanya 3 atlet saja yang lolos pada babak Kualifikasi Pra-PON 2019 lalu.
"Kalau untuk Kaltim mainnya 3 aja yang lolos. Tapi yang dipertandingkan di Papua itu ada 17 kelas, cuma kita kemarin lolosnya ada 3, jadi 3 kelas. Kelas paling atas si Muhammad Rahman Manulung, kemudian Audrian Manopo itu kelas 49, terus yang putri ini satu-satunya untuk di putri itu kelas 45 kg," jelasnya.
Untuk target sendiri, Fahrudi mempunyai keyakinan dari atler putri yang satu-satunya lolos ke Papua, mempunyai peluang medali. Namun dirinya juga yakin dua atlet lainnya pun juga bisa meraih hasil terbaik nantinya.
"Kemarin saya sih menargetkan itu kalau untuk peluang, besar di medali itu ada di putrinya. Tapi yang lain juga tidak menutup kemungkinan," katanya Fahrudi.
Tim Tinju Kaltim saat ini tengah berfokus menjalankan program persiapan khususnya di Gedung Behempas, Komplek Gor Segiri Samarinda, bersama dua cabor lainnya, yakni cabor sepak takraw dan wushu.
Pewarta: Rendy Fahlepy
Editor: Syarif Hasan Salampessy
Sumber: RRI