TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Gibran Usulkan Kuatkan Cyber Security dan Cyber Device untuk Tangani Aksi Pencurian Data

Gibran Usulkan Kuatkan Cyber Security dan Cyber Device untuk Tangani Aksi Pencurian Data

22 Desember 2023 20:19 WIB
Gibran Usulkan Kuatkan Cyber Security dan Cyber Device untuk Tangani Aksi Pencurian Data
Gibran Usulkan Kuatkan Cyber Security dan Cyber Device untuk Tangani Aksi Pencurian Data

TVRINews, Jakarta 

Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan memperkuat cyber security dan cyber device dalam menangani aksi pencurian data di e commerce 

Hal tersebut, ia ungkapkan dalam debat perdana Cawapres di Gedung Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta, pada Jumat 22 Desember 2023 hari ini. 

“Untuk itu harus kita kuatkan cyber security dan cyber device kita. Itu kita sudah lakukan di Solo, di Solo Techno, ada sekolah cyber security,” kata Gibran dalam debat Cawapres di JCC, Jumat, 22 Desember 2023.

Atas hal tersebut, ia menekankan agar nantinya para ecommerce dapat bekerja sama dalam penguatan sumber daya manusia digital. Kemudian, Gibran juga berharap agar anak muda dapat ikut berpartisipasi pada proses hilirisasi digital. 

“Kita kedepan harus lindungi UMKM kita. Kedepan kita siapkan penguatan SDM, penguatan manusia-manusia digitalnya. Karena itu kita ingin anak-anak muda ikut andil dalam hilirisasi digital yang akan kita canangkan sebentar lagi,” tutur Gibran.

Baca Juga: Gibran Sebut 4 Langkah Buka Lapangan Pekerjaan Baru

Pewarta: Litania Farah Maulidia Putri
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI