RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Prabowo-SBY Kunjungi Aceh, Partai Lokal Langsung Beri Dukungan

Prabowo-SBY Kunjungi Aceh, Partai Lokal Langsung Beri Dukungan

26 Desember 2023 21:25 WIB
Prabowo-SBY Kunjungi Aceh, Partai Lokal Langsung Beri Dukungan
Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto bersana Presiden RI ke-6, Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri peribgatan stunami di Banda Aceh. (Foto: Istimewa)

KBRN, Jakarta: Calon Presiden Nomor Urut 02, Prabowo Subianto bersama Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sambangi Aceh. Untuk menghadiri peringatan 19 tahun tsunami Aceh di Hotel Hermes, Banda Aceh. 

Alhasil, Dewan Pimpinan Pusat Partai Aceh secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada Pilpres 2024 nanti. Sementara, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, tragedi tsunami pada 26 Desember 2004 merupakan tragedi terbesar. 

Sebuah bencana yang pernah terjadi dan memiliki hikmah mendalam bagi semua. Begitu pula Capres nomor urut 02, Prabowo serta Presiden ke-6 RI, SBY.

"Hari ini, 26 Desember 2023 tepat 19 tahun lalu, tragedi terbesar sepanjang sejarah yaitu tsunami besar, terjadi. Tentu di hari yang baik ini kita peringati peristiwa besar itu," ujar AHY, Selasa (26/12/2023).

AHY menyoroti transformasi kota di ujung Indonesia itu dari konflik berkepanjangan dan tsunami menjadi wilayah stabil, maju dan sejahtera. "Hikmah besarnya bukan hanya untuk rakyat Aceh tapi juga bagi bangsa Indonesia, kita memperingati perdamaian yang kita nikmati," ucapnya.

"Semangatnya adalah bagaimana bisa melampaui itu semua setelah konflik yang berkepanjangan puluhan tahun dan tsunami yang menimpa tempat ini. Tercipta rekonstruksi dan stabilisasi sehingga kota ini kini wajahnya sangat beda, damai, maju berkembang dan sejahtera," kata AHY.

AHY menekankan pentingnya peringatan ini sebagai momen untuk menghargai perdamaian yang dinikmati Aceh saat ini. "Hari ini kita peringati bersama dengan seluruh elemen masyarakat, tokoh agama dan kita spesial mengundang Prabowo Subianto sebagai Menhan," ujarnya.

Juru Bicara Partai Aceh Nurzahri mengutarakan Partai Aceh secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Capres nomor urut 02. Lantaran, hubungan antara Partai Aceh dan Gerindra telah terjalin kuat sejak 2012, baik di lokal maupun nasional.

"Benar (mendukung, Red). Pak Prabowo Subianto adalah sahabat 'khusus' dari kami, sehingga dari awal kerja sama Partai Aceh-Gerindra," ucapnya.

Ia menegaskan, Ketua Umum Partai Aceh Muzakir Manaf atau Mualem memiliki hubungan persahabatan yang erat dengan Prabowo. Sehingga partainya secara konsisten mendukungnya. 

Maka, seluruh pengurus dan simpatisan Partai Aceh akan berupaya keras memenangkan Prabowo di Aceh. "Dahulu cuma ada dua pasang sehingga kerja kami maksimal, tapi kami akan tetap berjuang pada angka 60 persen," kata dia.

Pewarta: Saadatuddaraen. ST
Editor: Beri
Sumber: RRI