TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Mahfud MD Ingatkan Peran Besar Bung Hatta Kepada Masyarakat Indonesia

Mahfud MD Ingatkan Peran Besar Bung Hatta Kepada Masyarakat Indonesia

2 Januari 2024 20:53 WIB
Mahfud MD Ingatkan Peran Besar Bung Hatta Kepada Masyarakat Indonesia
Mahfud MD Ingatkan Peran Besar Bung Hatta Kepada Masyarakat Indonesia

TVRINews, Jakarta

Calon Wakil Presiden dengan nomor urut 3, Mahfud MD memulai tahun 2024 dengan ziarah ke makam Wakil Presiden pertama RI, Mohammad Hatta atau dikenal dengan Bung Hatta, yang ditemani keluarga Bung Hatta.

Dalam kesempatan itu, Mahfud menyampaikan pesan penting yang tidak hanya untuk dirinya tetapi juga kepada masyarakat, terkait peran besar Bung Hatta dalam sejarah Republik Indonesia.

"Saya ingin menyampaikan pesan kepada hati saya, juga kepada masyarakat bahwa kita pernah punya tokoh besar yaitu bung Hatta, yang sampai sekarang tidak hilang dari hati masyarakat, dan tidak akan pernah hilang dari tinta Emas sejarah lahirnya negara Republik Indonesia," kata Mahfud dalam keterangannya di Taman Makam Pahlawan (TMP) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada hari Selasa, 2 Januari 2024.

Lebih lanjut, Mahfud menjelaskan bahwa kebersamaan dan kerja sama antara Bung Karno dan Bung Hatta sebagai Dwi tunggal dalam meraih kemerdekaan Indonesia dengan sepenuh pengabdian kepada nusa dan bangsa.

"Beliau bersama bung Karno berjuang dengan sepenuh pengabdian kepada nusa dan bangsa, sampai mengalami pemenjaraan pembuangan kemudian menjadi proklamator dalam tampilan dwi tunggal yang sangat serasi," ujarnya.

Turut hadir keluarga Bung Hatta. Hadir semua putri Proklamator itu, yakni Meutia Hatta, Gemala Hatta, dan Halida Hatta, serta beberapa cucunya.

Pewarta: Krisafika Taraisya Subagio
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI