KBRN, Jakarta: Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari bersyukur, merasa senang, debat ketiga capres-cawapres Pilpres 2024 bisa diselenggarakan kembali. Debat ketiga untuk capres ini mengangkat tema pertahanan, kemanan, hubungan internasional hingga geopolitik.
"Selamat datang, selamat mengikuti dan menyimak dalam debat capres 2024. Untuk tema pertahanan keamanan hubungan internasional, globalisasi dan geopolitik," kata Hasyim dalam sambutannya di acara debat ketiga capres-cawapres Pilpres 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).
Hasyim mengimbau, masyarakat menyaksikan debat ketiga capres-cawapres. Karena, isu yang diangkat kali ini sangat krusial, karena membahas pertahanan negara.
"Pada kesempatan nanti akan berdebat adalah masing-masing capres. Mari kita sama-sama menyaksikan bersungguh-sungguh untuk menjadi bahan pertimbangan dalam tema yang menjadi perdebatan," ucap Hasyim.
Tidak lupa, Hasyim mengucap terima kasih, kepada 11 panelis debat ketiga capres-cawapres. Karena, telah menyusun 18 pertanyaan soal pertahanan, kemanan, hingga geopolitik.
"Mengucapkan terima kasih kepada para panelia, yang ikut menyusun pertanyaan pada debat kali ini. Kami juga mengucapkan kepada TV penyelenggara dan moderator yang akan memimpin jalannya debat hari ini," ujar Hasyim.
Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI