RRI

  • Beranda
  • Berita
  • ​Ganjar: Politik Luar Negeri Alat Kepentingan Nasional

​Ganjar: Politik Luar Negeri Alat Kepentingan Nasional

7 Januari 2024 20:12 WIB
​Ganjar: Politik Luar Negeri Alat Kepentingan Nasional
Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo dalam acara debat ketiga capres-cawapres Pilpres 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). (Foto: Livestream SCTV)

KBRN, Jakarta: Cawapres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo mengatakan, politik luar negeri merupakan alat kepentingan nasional. Menurutnya, negosiasi harus diutamakan dalam politik bebas aktif saat ini.

"Indonesia selalu setia tentang kesepakatan dan kolonisasi yang dilakukan mendorong dan meyakinkan kita semua untuk membebaskan seluruh bangsa. Tanpa boleh mengintervensi satu dengan lain, inilah kita juga dukung kemerdekaan palestina terus menerus," kata Ganjar dalam sambutan visi-misi di acara debat ketiga capres-cawapres Pilpres 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).

Jika semua itu dijalankan dengan baik, Ganjar meyakini, bisa berdampak krisis iklim terselesaikan. Karena itu, lanjutnya, pola-pola diplomasi dalam pertemuan luar negeri harus menggunalan pola kekinian. 

"Atau perlu kita bawa kepentingan UMKM ke dunia internasional seperti praktek yang kita lakukan di Jateng (Jawa Tengah). Sistem pertahanan, kita harus betul-betul berlapis dan kita jadikan benteng pertahanan nusantara sebagai sebuah kesatuan," ucap Ganjar.

Ganjar menekankan, pentingnya penataan gelar pasukan. Terlebih, IKN pusat (bakal menjadi) gravitasi baru dan ini bagian antisipasi tarung gravitasi antara Amerika Serikat dan Tiongkok. 

"Maka itulah, pertahanan kita untuk masuk wilayah 5.0 dengan teknologi sakti, rudal hipersonik. Senjata cyber dan sensor kuantum dan sistem senjata kuantum," ujar Ganjar.

Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI