Pada hari ke-43 masa kampanye Pilpres 2024, Selasa, calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto melanjutkan rangkaian kampanyenya dengan berkunjung ke tiga kota besar di Pulau Sumatra; sementara pasangannya, Gibran Rakabuming Raka, berkampanye ke Bali.
Berdasarkan informasi dari Tim Media Prabowo Subianto, Prabowo dijadwalkan menghadiri acara Konsolidasi Relawan Prabowo di Gelanggang Olahraga (GOR) Remaja, Pekanbaru, Riau, Selasa.
Pada siang harinya, ketua umum Partai Gerindra itu dijadwalkan bertolak menuju Jambi untuk menghadiri acara Silahturahmi DPW Keluarga Besar Pujakesuma Provinsi Jambi.
Selepas kegiatan itu, Prabowo dijadwalkan melanjutkan rangkaian kegiatannya dengan bertolak menuju Palembang, Sumatera Selatan, untuk menghadiri acara Silatnas Umat dan Umat Jaringan Santri Indonesia (JSI).
Baca juga: Setelah Maluku, Gibran akan lanjutkan safari politik ke Provinsi Bali
Sementara itu, Gibran akan melanjutkan rangkaian kampanyenya di wilayah Bali utara dan Bali selatan. Informasi itu diberikan oleh Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf, pada Senin (9/1).
Di Bali, putra sulung Presiden Joko Widodo itu akan menghadiri sejumlah acara, seperti konser Dewa, Deklarasi Semeton Bali, menggelar pertemuan dengan komunitas kreatif anak muda Bali, dan konsolidasi Tim Kampanye Daerah (TKD) Provinsi Bali, baik partai koalisi maupun sukarelawan.
KPU RI telah menetapkan peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Baca juga: Jubir Menhan pastikan anggaran pertahanan tak sampai Rp700 T
Pewarta: Aprillio Abdullah Akbar
Editor: Fransiska Ninditya
Sumber: ANTARA