KBRN, Kota Bekasi: Pemerintah Kota Bekasi langsung menyiagakan dua buah pompa air di gudang logistik KPU Kota Bekasi. Hal tersebut guna mencegah banjir di lokasi gudang.
Sekretaris Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi, Idi Sutanto mengatakan, dua pompa air akan dipasang. Pompa ini bisa menyedot air sebanyak 30 liter/detik.
Selain pompa, pihaknya juga akan menyiagakan dua orang petugas. Dengan langkah tersebut, ia berharap kejadian tidak diinginkan bisa dihindari.
"Arahan Pa Pj Wali Kota kita disuruh siagakan pompa air untung jaga-jaga. Mengantisipasi jika debat air tinggi," kata Sekretaris DBMSDA Kota Bekasi, Idi Sutanto, saat meninjau lokasi.
Ia juga menambahkan, bahwa air di gudang KPU Kota Bekasi diakibatkan masalah drahinase. Selain itu, pompa air pengelola gudang juga terlalu kecil kapasitasnya.
"Saya tanya pengelola gudang, pompa air mereka terlalu kecil kapasitasnya. Sehingga air sampai masuk ke gudang dari luapan drahinase," kata dia.
Seperti diketahui, Selasa, 9 Januari 2024 pada sore hari gudang KPU sempat terendam air. Air bersumber dari drahinase yang tidak mampu menampung air akibat hujan terlampau deras.
Beruntung saat itu gudang dalam posisi ramai. Terdapat sejumlah petugas KPU dan petugas sortir lipat suara.
Sehingga sejumlah logistik pemilu bisa segera diamankan oleh mereka. Dengan cara menempatkannya di tempat lebih tinggi.
Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syaifa menegaskan, semua logistik pemilu dalam kondisi aman. Tidak ada basah, terendam ataupun rusak.
Saat ini ia mengatakan, situasi di gudang dalam kodisi aman. Para petugas, sudah kembali bekerja sebagaimana mestinya.
"Semua logistik dalam kondisi aman, berhasil kita selamatkan. Dan sekarang gudang sudah beroperasi secara normal, petugas pelipat suara sudah bekerja," kata dia.
Sekadar informasi usai ada informasi gudang terendam, sejumlah pihak langsung turun ke lokasi. Mulai dari Penjabat Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad hingga Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani.
Pewarta: Leny Kurniawati
Editor: Bara
Sumber: RRI