RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Program Pengobatan Gratis, TKN Fanta Sasar Pemukiman Padat

Program Pengobatan Gratis, TKN Fanta Sasar Pemukiman Padat

14 Januari 2024 15:35 WIB
Program Pengobatan Gratis, TKN Fanta Sasar Pemukiman Padat
Warga tengah berkonsultasi dengan tim dokter TKN Fanta Health di lokasi pengecekan kesehatan dan pengobatan gratis di Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (14/1/2024) (Foto: RRI/Lukman Tara)

KBRN, Jakarta: Tim Kampanye Nasional Pemilih Muda (TKN Fanta) Prabowo-Gibran berkolaborasi dengan Partai Prima, menggelar Cek Kesehatan dan Pengobatan Gratis. Kali ini lokasi yang disasar yaitu, pemukiman padat penduduk di Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Prima Bidang Kesejahteraan Rakyat, Wahida Baharuddin Upa, mengatakan, pemeriksaan kesehatan meliputi pemeriksaan darah. Kemudian, pemeriksaan asam urat, gula darah dan kolesterol, serta konsultasi kesehatan.

"Hari ini kami bersama TKN Fanta Health mengadakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis terhadap ratusan masyarakat di posko ini. Harapannya, dengan pemeriksaan kesehatan tersebut dapat mendeteksi dini penyakit yang diderita masyarakat, terlebih saat ini tengah musim penghujan," kata Wahida saat ditemui rri.co.id dilokasi pengecekan kesehatan, Minggu (14/1/2024)

Wahida juga berharap, sistem kesehatan di Indonesia kedepannya menjadi jauh lebih mudah diakses oleh masyarakat. "Mudah-mudahan sistem kesehatan kita bisa lebih maju daripada Venezuela dan Kuba," ucap Wahida.

Koordinator TKN Fanta Health, dr. Ardiansyah Bahar, mengatakan, pemeriksaan kesehatan gratis ini melibatkan dokter dan beberapa tenaga kesehatan. "Dalam pemeriksaan kesehatan, kami libatkan tiga sampai empat dokter, dan tenaga kesehatan kita sesuaikan dengan masyarakat yang hadir," kata Ardi

Program pemeriksaan kesehatan dan pengobatan kesehatan gratis ini, kata Ardi, menunjukkan pasangan Prabowo-Gibran sangat peduli terhadap kesehatan masyarakat. "Ini bukti keseriusan Prabowo-Gibran terhadap kesehatan masyarakat, bukan hanya di DKI Jakarta, namun di daerah-daerah lain," ucapnya

Secara terpisah, Komandan TKN Fanta Prabowo-Gibran, Arief Rosyid Hasan, mengatakan, program kesehatan ini bisa langsung dirasakan masyarakat. Meningkatkan kualitas kesehatan untuk masyarakat, juga termasuk dalam 8 Asta Cita yang diusung Prabowo-Gibran. 

“Hal ini menunjukkan bahwa Pak Prabowo dan Mas Gibran memiliki keberpihakan pada peningkatan kualitas kesehatan masyarakat. Tugas kita orang muda untuk mendukung setiap kebaikan yang diupayakan untuk keberlanjutan dan peyempurnaan pembangunan Indonesia,” ujar Arief.


Pewarta: Lukman Tara
Editor: Bara
Sumber: RRI