RRI

  • Beranda
  • Berita
  • TPN Ganjar-Mahfud Sebut Anak Muda Penentu Masa Depan

TPN Ganjar-Mahfud Sebut Anak Muda Penentu Masa Depan

14 Januari 2024 21:50 WIB
TPN Ganjar-Mahfud Sebut Anak Muda Penentu Masa Depan
Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Rambun Tjajo, saat menyapa 1500 anak muda di acara Youth Camp di Lido Music and Art Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/1/2024). (Foto: Istimewa)

KBRN, Bogor: Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Rambun Tjajo menyatakan, anak muda adalah penentu masa depan bangsa. Menurutnya, diperlukan sebuah kerja sama yang erat dengan orang-orang yang lebih dewasa amat penting dalam membangun bangsa

Dalam Pemilihan Umum (Pemilu), keberadaan anak-anak muda bukan hanya untuk mendulang suara. Anak muda tidak pula menjadi obyek untuk mengejar kemenangan," ujar Rambun dihadapan 1500 anak muda di acara Youth Camp di Lido Music and Art Center, Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/1/2024). 

Kepada para peserta acara yang datang dari 34 provinsi tersebut, Rambun menguraikan  pemikiran Ganjar tentang Indonesia di masa depan. Jika nantinya Capres nomor urut tiga itu menang pilpres, warganya mesti mendapat pendidikan yang baik, kesehatan yang terjamin dan sejahtera

"Pembangunan manusia yang produktif, pendidikan yang baik, dan kesehatan yang terjamin. Hal itu akan dicapai lewat 21 program unggulan yang disiapkan dan akan diwujudkan setelah memenangi Pemilihan Presiden mendatang," ucap Rambun

Menurutnya, Ganjar Pranowo menekankan pada peningkatan kualitas SDM Indonesia. “Mas Ganjar kan menekankan pada manusia Indonesia bukan yang lain-lain," ujar Rambun

Acara 'Youth Camp' digelar oleh Tim Pemenangan Muda (TPM) Pasangan Ganjar-Mahfud berkolaborasi dengan Seknas Jokowi for Ganjar President. Kemudian, Rumah 45, Green Gama, Taruna Merah Putih, Banteng Muda Indonesia, Srikandi Ganjar, Young Lex dan Bareng Gama.


Pewarta: Lukman Tara
Editor: Bara
Sumber: RRI