TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Anies-Cak Imin Penuhi Undangan Program Penguatan Antikorupsi didampingi kapten Timnas AMIN

Anies-Cak Imin Penuhi Undangan Program Penguatan Antikorupsi didampingi kapten Timnas AMIN

17 Januari 2024 20:17 WIB
Anies-Cak Imin Penuhi Undangan Program Penguatan Antikorupsi didampingi kapten Timnas AMIN
Anies-Cak Imin Penuhi Undangan Program Penguatan Antikorupsi didampingi kapten Timnas AMIN

TVRINews, Jakarta

Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah tiba di Gedung KPK untuk mengikuti program Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Berintegritas (Paku Integritas) yang diselenggarakan oleh KPK.

Berdasarkan pantauan TVRINews.com di lobi Gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu 17 Januari 2024, Anies dan Cak Imin memasuki gedung sekitar pukul 19.25 WIB dengan mengenakan jas.

Anies didampingi oleh Istrinya, Ferry Farhati, sementara Captain Timnas AMIN Ahmad Syaugi dan Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi juga terlihat berada di KPK.

Keduanya menuju Gedung Juang KPK, tempat acara Paku Integritas berlangsung. Acara ini melibatkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden peserta Pilpres 2024 yang akan adu gagasan antikorupsi.

Paku Integritas, yang dimulai pukul 19.30 WIB malam ini, merupakan bagian dari program KPK untuk memperkuat komitmen para pejabat terhadap pencegahan korupsi.

Program ini telah berjalan sejak tahun 2021 dan bertujuan meningkatkan integritas dalam tata kelola negara.

Ketua sementara KPK, Nawawi Pomolango, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan dalam bentuk debat atau adu program.

Melalui Paku Integritas, KPK akan menyampaikan persoalan dan hambatan dalam penanganan kasus korupsi.

Nawawi menyebut KPK juga akan menanyakan komitmen calon presiden terkait penyelesaian permasalahan yang dipaparkan oleh pimpinan KPK.

Sebanyak 6 hingga 10 permasalahan akan disampaikan KPK kepada para calon presiden dan wakil presiden.

Pewarta: Ahmad Fajarullah
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI