TVRI

  • Beranda
  • Berita
  • Lokasi Kampanye Akbar Paslon 01 dan 02 Sama, KPU Adakan Rakor Demi Hindari Gesekan

Lokasi Kampanye Akbar Paslon 01 dan 02 Sama, KPU Adakan Rakor Demi Hindari Gesekan

19 Januari 2024 22:12 WIB
Lokasi Kampanye Akbar Paslon 01 dan 02 Sama, KPU Adakan Rakor Demi Hindari Gesekan
Lokasi Kampanye Akbar Paslon 01 dan 02 Sama, KPU Adakan Rakor Demi Hindari Gesekan

TVRINews, Jakarta

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merilis jadwal kampanye akbar menjelang pemungutan suara dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kampanye akbar akan dimulai pada 21 Januari-10 Febuari 2024 mendatang.

Namun, dalam jadwal yang sudah disebarkan oleh KPU, terdapat dua lokasi kampanye yang ditempati oleh pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut satu dan dua.

Untuk itu, Anggota KPU August Mellaz menyatakan bakal melakukan rapat koordinasi bersama pihak terkait. Agar kampanye bisa berjalan kondusif dan terhindar dari gesekan.

"Mungkin di akhir Januari, kami (KPU) akan jadwalkan rapat koordinasi antara tim (pengusung) paslon, KPU, dengan pihak kepolisian," kata Mellaz kepada wartawan termasuk tvrinews.com dalam konferensi pers persiapan Debat ke-4 yang dilangsungkan di Kantor KPU, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024.

Pasalnya, paslon nomor urut satu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan paslon nomor dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal mengadakan kampanye akbar di Jawa Timur pada tanggal 9 Februari 2024 mendatang.

Lebih spesifik, untuk Anies-Cak Imin bakal berkampanye di Sidoarjo, sementara Prabowo-Gibran di Surabaya. Tak hanya itu, kedua paslon tersebut juga akan melaksanakan kampanye akbar di daerah yang sama pada hari terakhir, yakni tanggal 10 Januari 2024.

Anies-Cak Imin dan Prabowo-Gibran sama-sama dijadwalkan berkampanye di Jakarta. Kali ini, paslon 01 bertempat di Jakarta International Stadium, paslon 02 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

"Untuk partai pengusung ada permintaan keleluasaan, diproyeksi ada pertemuan sesuai kesepakatan tanggal 9 di Jawa Timur di Kabupaten berberda antara 01 dan 02 termasuk tanggal 10 di Jakarta tentu saja kami juga menyampaikan pertimbangan dari paslon dan dari kami manti akan dikoordinasikan dengan pihak kepolisian," tutur Mellaz.

Sebagai informasi, KPU telah mengeluarkan dan menetapkan jadwal Kampanye Akbar, pada Pemilu 2024. Hal ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) KPU Nomor 78 Tahun 2024, dan ditandatangani oleh Hasyim Asy'ari sebagai Ketua KPU RI.

Dalam SK tersebut dijelaskan, penyusunan jadwal Kampanye Akbar tersebut berdasarkan melalui metode rapat umum bersama-sama dengan masing-masing tim paslon. Kampanye Akbar ini diketahui mulai 21 Januari-10 Febuari 2024.

Dalam SK itu tertulis ada 14 Partai Politik (Parpol) pengusung pasangan capres-cawapres seperti PKB, NasDem, PKS, Gerindra, Golkar, Partai Garuda, PAN, PBB, Demokrat, PSI, PDIP, Hanura, Perindo dan PPP. Ada empat Parpol Non-pengusul lainnya yakni Partai Buruh, Gelora, PKN dan UMMAT.

Kemudian, dalam SK tersebut juga tertulis adanya tiga zona untuk kampanye. Dua zona sebanyak 13 provinsi dan satu zona sebanyak 12 provinsi. Dalam SK tersebut juga tertulis jadwal kampanye untuk masing-masing pasangan capres-cawapres dan parpol peserta Pemilu.

Berikut jadwal kampanye Capres-Cawapres nomor urut 1 beserta parpol pengusung:
Zona A:
1. Minggu, 21 Januari 2024
2. Rabu, 24 Januari 2024
3. Sabtu, 27 Januari 2024
4. Selasa, 30 Januari 2024
5. Jumat, 2 Febuari 2024
6. Senin, 5 Febuari 2024
Zona B:
1. Selasa, 23 Januari 2024
2. Jumat, 26 Januari 2024
3. Senin, 29 Januari 2024
4. Kamis, 1 Febuari 2024
5. Minggu, 4 Febuari 2024
6. Rabu, 7 Febuari 2024
Zona C:
1. Senin, 22 Januari 2024
2. Kamis, 25 Januari 2024
3. Minggu, 28 Januari 2024
4. Rabu, 31 Januari 2024
5. Sabtu, 3 Febuari 2024
6. Selasa, 6 Febuari 202
8 Febuari 2024: Jawa Barat
9 Febuari 2024: Jawa Timur (Sidoarjo)
10 Febuari 2024: DKI Jakarta (JIS)
 
Berikut jadwal kampanye Capres-Cawapres nomor urut 2 beserta parpol pengusung:Zona A:
1. Senin, 22 Januari 2024
2. Kamis, 25 Januari 2024
3. Minggu, 28 Januari 2024
4. Rabu, 31 Januari 2024
5. Sabtu, 3 Febuari 2024
6. Selasa, 6 Febuari 2024
Zona B:
1. Minggu, 21 Januari 2024
2. Rabu, 24 Januari 2024
3. Sabtu, 27 Januari 2024
4. Selasa, 30 Januari 2024
5. Jumat, 2 Febuari 2024
6. Senin, 5 Febuari 2024
Zona C:
1. Selasa, 23 Januari 2024
2. Jumat, 26 Januari 2024
3. Senin, 29 Januari 2024
4. Kamis, 1 Febuari 2024
5. Minggu, 4 Febuari 2024
6. Rabu, 7 Febuari 2024
7. 8 Febuari 2024: Jawa Tengah
8. 9 Febuari 2024: Jawa Timur (Surabaya)
9. 10 Febuari 2024: DKI Jakarta (GBK)
Berikut jadwal kampanye Capres-Cawapres nomor urut 3 beserta parpol pengusung:
Zona A:
1. Selasa, 23 Januari 2024
2. Jumat, 26 Januari 2024
3. Senin, 29 Januari 2024
4. Kamis, 1 Febuari 2024
5. Minggu, 4 Febuari 2024
6. Rabu, 7 Febuari 2024
Zona B:
1. Senin, 22 Januari 2024
2. Kamis, 25 Januari 2024
3. Minggu, 28 Januari 2024
4. Rabu, 31 Januari 2024
5. Sabtu, 3 Febuari 2024
6. Selasa, 6 Febuari 2024
Zona C:
1. Minggu, 21 Januari 2024
2. Rabu, 24 Januari 2024
3. Sabtu, 27 Januari 2024
4. Selasa, 30 Januari 2024
5. Jumat, 2 Febuari 2024
6. Senin, 5 Febuari 2024
7. 8 Febuari 2024: Jawa Timur
8. 9 Febuari 2024: DKI Jakarta
9. 10 Febuari 2024: Jawa Tengah

Pewarta: Christhoper Natanael Raja
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI