KBRN, Jakarta: Polres Metro Jakarta Pusat (Jakpus) mengaku, belum melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) disekitaran Senayan, Jakarta. Keputusan dilakukan rekayasa lalin atau tidak, tergantung situasi jalan pada pukul 19.00 WIB.
Pernyataan tegas tersebut, diungkapkan oleh Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo. Diketahui, debat keempat capres-cawapres Pilpres 2024, dilakukan di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (21/1/2024).
"Sejauh ini belum melakukan rekayasa lalu lintas, kita akan sesuaikan dengan situasi kita lihat ya. Menjelang pukul 19.00 WIB situasi seperti apa nanti kita akan sesuaikan," kata Susatyo saat ditemui awak media di lokasi debat capres-cawapres.
Dalam mengamankan pelaksanaan debat keempat capres-cawapres, Susatyo mengaku, personil kepolisian telah melakukan apel. Sterilisasi area Senayan, dilakukan sejak pukul 10.00 WIB, Minggu pagi.
"Sudah, sudah dilaksanakan baik tadi itu tahap awal maupun tadi selesai apel juga dilaksanakan lagi. Selama kegiatan kita akan terus melaksanakan patroli di seputar ring 2 dan ring 3," ucap Susatyo.
Tidak lupa, Susatyo pun mengimbau, masyarakat untuk mengikuti arahan pihak kepolisian. Tepatnya, jika ingin melihat atau memantau acara debat keempat capres-cawapres.
"Kepada masyarakat tentunya ini sudah debat keempat gitu ya, dan sudah ada ketentuan dari KPU. Untuk hadir adalah undangan, namun demikian kalaupun memang hadir kami berharap bisa tetap tertib, damai, tidak saling memprovokasi," ujar Susatyo.
Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Bara
Sumber: RRI