RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Relawan Prabowo-Gibran Promosikan Program Cegah Stunting di Kalideres

Relawan Prabowo-Gibran Promosikan Program Cegah Stunting di Kalideres

22 Januari 2024 16:51 WIB
Relawan Prabowo-Gibran Promosikan Program Cegah Stunting di Kalideres
Relawan Prabowo-Gibran yang promosikan program Cegah Stunting di Kalideres, Jakarta Barat, Senin (22/1/2024). Foto: Ryan Suryadi/RRI

KBRN, Jakarta: Relawan Prabowo-Gibran kembali melakukan makan siang gratis bersama masyarakat di di RW 4 Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat, Senin (22/1/2024). Kegiatan ini dilakukan sebagai mempromosikan program Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden 2024 No Urut 2, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming. 

Kegiatan yang diadakan relawan Rumah Indonesia Maju (RIM) merupakan kegiatan rutin jelang Pemilu 2024 mendatang. Dan akan diadakan di seluruh Indonesia untuk memenangkan Paslon Nomor urut 2 dalam Pilpres 2024. 

"Ini untuk mensosialisasikan program makan siang gratis dan program lainnya dari Calon Presiden dan Calon Presiden RI no urut 2. Dimana dilaksanakan di daerah yang kebanyakan merupakan basis pendukung pasangan AMIN ini," kata Direktur Tim Jaringan dan Kegiatan Rumah Indonesia Maju, Wiwik Widyanarko saat ditemui. 

Pihaknya berharap bahwa dengan kegiatan ini dapat menjadi contoh awal program makan siang gratis yang nanti nya akan menjadi program nasional. Dan ini langsung dapat dirasakan oleh semua masyarakat, baik pendukung Pasangan No Urut 2.

"Seharusnya mendapatkan perhatian dari masyarakat dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Seperti hal nya program program bagus yg telah dilakukan oleh Pemerintahan Presiden Jokowi," ujar Wiwik. 

Menurutnya, Program Makan siang gratis juga bukan program baru. Ia menyebut di luar negeri banyak negara juga sudah melakukan program ini untuk mencegah stunting dan membangun generasi selanjutnya yang sehat dan cerdas.

"Kegiatan ini akan kami terus lakukan di seluruh pelosok Jakarta dan Indonesia. Hal ini agar masyarakat memahami secara langsung manfaat dari program yang diusung oleh Pasangan Prabowo-Gibran dan nantinya memilih no urut 2 pada tanggal 14 Februari 2024," kata Wiwik. 

Pewarta: Ryan Suryadi
Editor: Bara
Sumber: RRI