"Kartu tani nanti dievaluasi lagi biar pupuknya lebih tepat sasaran. Kalau memang menyusahkan, nanti dihapus saja," kata Gibran saat berkampanye di Wonogiri, Jawa Tengah, Selasa, sebagaimana keterangan tertulis diterima di Jakarta.
Terkait dengan bansos, Gibran dan Calon Presiden RI Prabowo Subianto akan melanjutkan program tersebut jika terpilih pada Pemilu 2024.
Akan tetapi, kata dia, akan ada evaluasi jika dalam penyalurannya belum tepat sasaran. Hal ini karena Gibran mengaku menerima aduan dari masyarakat bahwa distribusi bansos kurang tepat sasaran dan pilih kasih.
"PKH (Program Keluarga Harapan), KIS (Kartu Indonesia Sehat), KIP (Kartu Indonesia Pintar) nanti dilanjutkan. Biar lebih tepat sasaran, akan kami update (perbarui) lagi data penerimanya," kata Gibran.
Gibran mengatakan bahwa dirinya dan Prabowo akan menggandeng usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam program andalannya, yakni makan siang gratis.
"Program Makan Siang Gratis sebagai stimulan untuk UMKM," tutur dia.
Gibran melanjutkan kampanye di Wonogiri dengan menemui masyarakat yang berkumpul di Desa Ngadirejo Kidul, Jawa Tengah. Kedatangan Gibran disambut dengan kesenian reog dan gamelan.
Ia membuka orasi politiknya dengan mendoakan semua masyarakat yang hadir senantiasa sehat.
Gibran mengaku sudah mengetahui permasalahan masyarakat di Wonogiri adalah jalan rusak, pupuk, bibit, kartu tani, kekeringan, air bersih, distribusi bantuan sosial, dan lapangan pekerjaan.
Baca juga: TPN Timur Tengah nilai sikap Gibran tak sopan di debat keempat
Baca juga: Gibran sentil Muhaimin karena botol plastik saat debat soal lingkungan
Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Pewarta: Fath Putra Mulya
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).