Dewan Pertimbangan Timnas AMIN Awalil Rizky menyebutkan sistem kolaborasi bisa menjadi salah satu pendekatan baru agar bansos dapat semakin membantu masyarakat Indonesia.
"Kolaborasi nanti akan kami lihat, akan benar-benar kami hitung terlebih dahulu," ucap Awalil dalam konferensi pers tentang program perlindungan sosial pasangan calon AMIN, di Jakarta, Jumat.
Baca juga: AMIN pakai pendekatan inovatif agar bansos efektif dan tepat sasaran
Baca juga: AMIN buka peluang teruskan Prakerja dengan tambahan program magang
Untuk mengatasi kemiskinan, Awalil menyampaikan bahwa AMIN berkomitmen memberikan beberapa program bansos, antara lain kepada para lansia hingga Rp300 ribu per bulan, program cepat berobat dengan antrean prioritas dan jemput bola pemeriksaan, bantuan renovasi hunian layak bagi lansia hingga Rp5 juta, dan beberapa program lain.
"Dengan demikian akan terdapat tambahan jenis bansos, yang diikuti peningkatan anggaran, jika pasangan calon AMIN terpilih sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029," ujarnya.
Dia mengatakan realokasi anggaran menjadi cara mengatasi kenaikan anggaran tersebut. Namun, alternatif lain tetap harus dipikirkan, salah satunya seperti sistem kolaborasi.
Dalam kesempatan yang sama, Ekonom Senior CORE Indonesia Hendri Saparini menilai lembaga sosial bisa menjadi salah satu pilihan pemerintah dalam berkolaborasi mengatasi kemiskinan lantaran Indonesia termasuk salah satu negara paling dermawan di dunia.
Berdasarkan World Giving Index 2023 yang dirilis Badan amal asal Inggris, The Charities Aid Foundation (CAF) baru-baru ini menyebut Indonesia menduduki peringkat pertama di antara 142 negara yang disurvei, dengan skor 68 dari 100 poin.
Adapun Indonesia telah tercatat menjadi negara paling dermawan selama enam tahun berturut-turut berdasarkan survei tersebut.
"Apalagi sekarang berbagai lembaga sosial sudah mengandalkan media sosial yang membuat masyarakat semakin mudah memberikan donasi," kata Hendri.
Dia menuturkan kolaborasi pemerintah dengan lembaga sosial bisa dilakukan dengan pemetaan daerah yang masih terdapat warga miskin untuk dibantu.
Dari pemetaan tersebut, menurut dia, pemerintah bisa menawarkan daerah mana yang bisa dibantu oleh lembaga sosial dan sisanya barulah menggunakan bansos dari APBN.
"Jadi pengentasan kemiskinan bukan hanya tugas pemerintah, nah pendekatan ini yang harus baru dan dijalankan oleh pemerintahan selanjutnya," tuturnya.
Baca juga: Timnas AMIN: Pendukung siap jalan kaki hadiri kampanye di JIS
Baca juga: Guz Jazil: Kentongan gratis dibagikan saat kampanye akbar AMIN di JIS.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta pemilu presiden dan wakil presiden (Pilpres) 2024.
Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Pewarta: Agatha Olivia Victoria
Editor: Laode Masrafi
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).