TVRINews, Jakarta
Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Budisatrio Djiwandono meminta maaf kepada masyarakat apabila acara kampanye akbar Prabowo-Gibran yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) menimbulkan kemacetan dan ketidaknyamanan.
“Kami juga memohon maaf dan sebesar-besarnya kepada masyarakat di sekitar Jakarta khususnya yang ada di GBK dan sekitarnya kalau dari acara ini menimbulkan kemacetan dan tidak kenyamanan,” kata Budi dalam konferensi persnya, Sabtu, 10 Februari 2024.
Lebih lanjut, Budi menyebut bahwa kampanye akbar ini merupakan suatu pesta rakyat yang memang sudah dinanti-nanti oleh banyak orang.
“Ini adalah suatu pesta rakyat sebuah acara yang memang dinanti banyak orang dan kami ingin mengucapkan pertama terima kasih dan kedua permohonan maaf dan sebesar-besarnya kalau ada ketidaknyamanan akibat acara hari ini,” ucapnya.
Untuk diketahui, kampanye akbar Prabowo-Gibran yang digelar di GBK hari ini bertajuk ‘Pesta Rakyat Untuk Indonesia Maju’. Acara akan dimulai pada pukul 14.00 WIB.
Diperkirakan massa yang hadir sebanyak 500.000 orang. Hal itu dikonfirmasi oleh Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid.
“Estimasi orang yang datang, yang sudah daftar pada hari ini sudah lebih dari setengah juta orang sudah daftar," kata Nusron Wahid, pada Kamis, 8 Februari 2024.
Pewarta: Intan Kusumawardani
Editor: Redaktur TVRINews
Sumber: TVRI