Duo judoka Wairifer Bukwab dan Yewi Agus Sudjatminto tampil mengesankan di hadapan lima juri untuk membukukan skor tertinggi di antara tujuh tim yang berlomba dalam nomor ini hari ini.
Tiga tim lain yang lolos ke empat besar adalah Jawa Timur yang diwakili judoka Suliswanto dan Embun Cahyono dengan 398,5 poin, Nakim dan M. Akbar dari Jawa Barat dengan 385 poin, dan terakhir duet Kiki Andrian dan Muhammad Ramadhan dari DKI Jakarta yang mengemas 375 poin.
Tiga tim yang gagal melenggang ke semifinal adalah Rizlam Mannan dan Fhikri dari Sulawesi Selatan setelah mengumpulkan 373 poin, Christian Hadi dan Rudi Irawan dari Jawa Tengah dengan 370 poin, dan Rudhi Johnson Watimena dan Rico Benyamin dari Papua Barat dengan 301 poin.
Selain melombakan nomor seni nage no kata, cabang olahraga judo PON Papua juga menampilkan nomor ju-no kata yang dimainkan judoka putri sesi siang.
Baca juga: Judo sumbang lima emas untuk kontingen Bali dan Rinus Kogoya jadi atlet asli Papua pertama raih medali judo
Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Jafar M Sidik
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).