“Kita telah memiliki standar operasional prosedur untuk pelayanan kesehatan setiap peserta konferensi, apalagi konferensi tingkat tinggi atau pertemuan selevelnya, fasilitas kesehatan itu ada RSUP Prof Ngurah yang utama,” kata dia usai menghadiri Arbovirus Summit.
Dewa Indra di Denpasar, Senin, menyampaikan rumah sakit yang dahulu bernama RSUP Sanglah itu sudah rutin menjadi rujukan fasilitas kesehatan utama dalam kegiatan serupa, seperti pada pertemuan G20 lalu.
Meski menjadi faskes utama, Pemprov Bali turut memetakan rumah sakit lainnya terutama di lingkup penyelenggaraan WWF ke-10, seperti di Kawasan ITDC Nusa Dua yang sudah dilengkapi rumah sakit internasional BIMC.
Selain itu ada rencana pembukaan acara di The Meru, hotel baru yang berada di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur, sehingga diperlukan juga rumah sakit dengan standar pelayanan internasional yang disiapkan.
“Tapi jika terjadi kasus yang memerlukan penanganan sangat-sangat penting, maka akan dirujuk ke RSUP Prof Ngurah,” ujar Dewa Indra.
Selanjutnya, Rumah Sakit Bali Mandara turut menjadi pelapis RSUP Prof Ngurah dalam menangani masalah kesehatan saat perhelatan forum air dunia itu nanti, dan disiagakan layanan kesehatan bergerak yang akan ditempatkan di lokasi-lokasi pertemuan.
Salah satunya saat Upacara Segara Kerthi di kawasan Pantai Bali Turtle Island Development (BTID) bertepatan dengan perayaan Tumpek Uye hari pertama WWF ke-10 pada hari Sabtu, 18 Mei mendatang.
“Ada mobile layanan kesehatan kita siapkan dengan sebaik-baiknya, yang awalnya rencana di Pantai Melasti dipindah kesini (Pantai BTID), akan disiapkan layanan kesehatan,” kata Sekda Bali.
Sebelumnya Pj Gubernur Bali Sang Made Mahendra telah mengikuti Rapat Koordinasi Panitia Nasional WWF ke-10 yang dipimpin Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Saat itu sejumlah kesiapan lokasi, kegiatan, dan pengamanan telah dibahas, sehingga kesiapan fasilitas kesehatan ini menjadi tambahan pelengkap kesiapan Pemprov Bali dalam mendukung kegiatan.
“Seperti biasa kegiatan setingkat World Water Forum bukan hal baru, sebelumnya kan ada yang besar juga seperti G20, ada juga Annual Meeting IMF World Bank, dan lainnya, bisa kita lakukan, dengan tingkat kesiapan tetap harus dijaga,” ujarnya.
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).