1. Kejagung serahkan tersangka FL adik Hendry Lie ke Kejari Jaksel
Penyidik Jampidsus Kejagung menyerahkan tersangka dan barang bukti atas tersangka FL ( yang merupakan adik dari tersangka Hendry Lie, kepada jaksa penuntut umum (JPU) pada Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kejari Jaksel).
“Penyerahan tahap dua tersebut terkait kasus dugaan korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk. tahun 2015–2022,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Harli Siregar ketika dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (23/8).
Selengkapnya baca di sini.
2. Polda Sumut libatkan 4.970 personel gabungan amankan PON 2024
Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara (Sumut) melibatkan sebanyak 4.970 personel gabungan untuk mengamankan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung pada 8-20 September 2024 di wilayah ini.
"Personel gabungan dibantu penuh teman-teman dari TNI, dari pemerintah daerah yang berkaitan langsung dengan kegiatan pengamanan ini," ujar Wakil Kepala Polda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana usai apel gelar pasukan operasi kepolisian "Harimau Sumatera (Harta) Toba 2024" di Medan, Jumat (23/8).
Selengkapnya baca di sini.
3. Kapolri naikkan pangkat 12 pati Polri
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menaikkan pangkat 12 perwira tinggi (pati) Polri dalam upacara korps raport kenaikan pangkat di Gedung Rupattama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (23/8).
“Hari ini Kapolri memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat sejumlah pati Polri,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya.
Selengkapnya baca di sini.
4. Bakamla-Kejari Batam bahas pemindahan Kapal MT Arman ke Batu Ampar
Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam menggelar rapat bersama membahas rencana pemindahan Kapal MT Arman 114 ke Perairan Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau, Jumat (23/8).
Pranata Humas Ahli Muda Bakamla RI Kapten Bakamla Yuhanes Antara menyebut rapat tersebut dilaksanakan di Kantor Kejaksaan Negeri Batam.
Selengkapnya baca di sini.
5. Kapolda sebut Bali masuk kategori rawan sedang Pilkada 2024
Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Bali, Inspektur Jenderal Polisi Daniel Adityajaya menyatakan Provinsi Bali masuk kategori rawan sedang Pilkada serentak 2024.
"Sesuai dengan indeks potensi kerawanan pilkada dari Bawaslu dan Mabes Polri, Bali masuk kategori rawan sedang," kata Daniel usai pelaksanaan kegiatan apel kesiapan pasukan dalam Operasi Mantap Brata Agung-2024 di Lapangan Niti Mandala, Renon, Denpasar, Bali, Jumat (24/8).
Selengkapnya baca di sini.
Pewarta: Rio Feisal
Editor: Budhi Santoso
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).