Dari pantauan Antara di lapangan, masing-masing penonton dipersilahkan masuk setelah menjalani serangkaian pemeriksaan.
Setelah berhasil masuk di dalam stadion, penonton akan ditunjukkan tempat duduk sesuai dengan nomor yang ada id card atau undangan.
Baca juga: Warga antusiastis tunggu pesta kembang api pembukaan PON Papua
Sekitar 1,5 jam sebelum acara pembukaan PON XX, masing-masing penonton sudah mulai mengisi bangku-bangku di tribun penonton.
Panitia pun mulai membagikan makanan, minuman dan snack bagi para penonton di tribun sembari menunggu acara pembukaan dimulai.
Salah satu penonton Beatrix kepada Antara di Jayapura, Sabtu, mengatakan tidak sabar untuk segera menonton acara pembukaan PON XX.
"Apalagi, kali ini bisa bersama-sama menonton acara pembukaan yang juga dihadiri Presiden Joko Widodo," katanya.
Dia menambahkan dirinya sangat senang karena menjadi salah satu yang berkesempatan dapat menghadiri langsung pembukaan PON XX Papua.
Baca juga: Pengunjung upacara pembukaan lalui empat lapis pemeriksaan keamanan
Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Teguh Handoko
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).