“Kami bersyukur dengan kemenangan ini. Ini prestasi yang membanggakan,” kata Manajer Sofbol Putri Sulawesi Tenggara Pahri kepada wartawan di Meulaboh, Minggu.
Pahri mengatakan keberhasilan tim asuhannya memenangkan pertandingan atas Papua didasari pada semangat atlet yang bersungguh-sungguh dalam melakoni pertandingan.
Ia pun mengaku tidak membebani atlet saat bertanding.
“Anak-anak bermain lepas hari ini,” katanya.
Sofbol adalah salah satu cabang andalan Sulawesi Tenggara untuk meraih emas di PON Aceh-Sumut 2024.
“Kami hanya punya dua andalan cabang olahraga di PON ini, sofbol dan dayung,” kata Pahri.
Baca juga: Pelatih sofbol putri Jabar puas raih posisi tiga dan amankan perunggu
Baca juga: Sofbol putri Sultra melaju ke grand final usai kandaskan Jabar 8-0
Pewarta: Teuku Dedi Iskandar
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).