"Saya rasa semua kemenangan saya (tim PON Aceh) juga karena keberuntungan," kata Rasiman, di Banda Aceh, Selasa malam.
Pernyataan itu disampaikan Rasiman dalam jumpa pers usai meraih kemenangan 2-1 atas Jawa Barat dalam pertandingan fase grup cabang sepak bola putra Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024, di Stadion H Dimurthala Banda Aceh.
Dirinya mengatakan, proses gol Aceh dalam beberapa pertandingan memang cukup baik, seperti gol Ghifari saat melawan Sulawesi Selatan dinilai sangat berkelas, tetapi juga terdapat faktor keberuntungan di sana.
Dirinya menuturkan, pertandingan melawan Jawa Barat malam ini memang cukup sulit diantisipasi, sehingga di babak pertama lawan sangat menguasai pertandingan.
Baca juga: Sepak Bola - Tim Sulteng kalahkan Jateng 2-1 di grup B PON 2024
Tetapi, berkat evaluasi di babak kedua, kata dia, akhirnya anak-anak Aceh mulai memahami cara permainan lawan, sehingga di babak kedua bisa menguasai pertandingan dan menambah gol menjadi 2-1.
"Saya bersyukur, Alhamdulillah kami menang malam hari ini berkat doa dukungan masyarakat Aceh. Kedepan kita optimis menghadapi laga selanjutnya," demikian Rasiman.
Untuk diketahui, pada babak penyisihan grup, Aceh finish dengan memimpin klasemen grup A usai mengalahkan Jawa Barat 2-1 dengan total sembilan poin.
Baca juga: Hasil sepak bola putra: NTT dan Kalsel pastikan diri ke 8 besar
Meski kalah dari Aceh, Jawa Barat tetap melaju ke babak delapan besar karena berada di posisi runner up dengan mengoleksi empat poin hasil imbang dari Sulawesi Selatan 1-1 dan menang 1-0 atas Banten.
Sementara itu, Banten berada di posisi ketiga dengan tiga poin, dan Sulsel berada di posisi bawah karena hanya memiliki satu poin hasil imbang dari Jawa Barat.
Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: Teguh Handoko
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).