KBRN, Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Ario Bimo Nandito Ariotedjo mengapresiasi fasilitas PON 2024 Aceh-Sumatra Utara berstandar dunia. Menurutnya, kualitas penyelenggaraan yang lebih unggul dibandingkan dengan SEA Games yang baru saja digelar di Kamboja.
Hal tersebut ditegaskannya saat konferensi pers di Media Center PON XXI Wilayah Sumut, Kota Medan, pada Jumat (13/9/2024) malam. “Ini jauh lebih baik dibanding SEA Games di Kamboja kemarin,” katanya.
Ia mengapresiasi kesiapan luar biasa yang ditunjukkan oleh PB PON Aceh-Sumut. Terutama dalam menghadapi tantangan besar penyelenggaraan olahraga nasional ini.
Menurutnya, respons cepat yang diberikan oleh tim penyelenggara terhadap masukan publik sangat bagus. Termasuk terkait isu fasilitas dan infrastruktur, merupakan bukti keseriusan mereka dalam menjaga kualitas PON.
Salah satu contoh yang disebutkannya adalah perbaikan jalan di sekitar GOR Sport Center, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Perbaikan dilakukan setelah kondisi jalan di sana sempat viral di media sosial.
“Alhamdulillah, jalan tersebut sudah diratakan dan dikeraskan. Para penonton dan pendukung tim voli telah melewati jalan itu dengan lancar,” ujarnya.
Dia juga menyoroti inovasi dalam fasilitas GOR yang sudah dilengkapi dengan sistem pendingin udara (AC) yang unik. Sistem pendingin ini dirancang khusus untuk meningkatkan kenyamanan para pemain dan penonton.
Ia menegaskan, kualitas fasilitas ini merupakan yang terbaik di Indonesia. “GOR di Sumatera Utara memiliki desain AC yang unik, satu-satunya di Indonesia, untuk kenyamanan di dalam arena,” ujarnya.
Dito turut memuji venue atletik yang telah mendapatkan sertifikasi internasional. Ia menegaskan bahwa PON kali ini sukses dalam menyediakan fasilitas olahraga berstandar global.
“Venue atletik yang kita gunakan sudah bersertifikasi internasional. Ini membuktikan bahwa kita mampu menyajikan fasilitas kelas dunia di ajang nasional,” katanya.
Pewarta: Iman
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI