RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Raih Medali Emas, Kontingen Kaltara Kunjungi PB FOBI

Raih Medali Emas, Kontingen Kaltara Kunjungi PB FOBI

14 September 2024 13:00 WIB
Raih Medali Emas, Kontingen Kaltara Kunjungi PB FOBI
Kontingen Kalimantan Utara foto bersama di sela mengunjungi PB FOBI, Jumat )13/9/2024). (Foto: Media Officer PB FOBI)

KBRN, Jakarta: Kontingen Barongsai Kalimantan Utara (Kaltara) mengunjungi Sekretariat PB Federasi Olahraga Barongsai Indonesia( FOBI) di Jakarta. Mereka menemui Ketua Umum PB FOBI, Edy Kusuma. 

Mereka datang sekaligus merayakan keberhasilan meraih medali emas pertama Kaltara. Yakni di momen PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Medali emas diraih di nomor Barongsai Taolu Bebas pada kompetisi yang berlangsung di Martial Arts Arena, Deli Serdang. Keberhasilan ini menjadi kado terbaik bagi Kalimantan Utara di PON tahun ini.

Edy Kusuma memberikan apresiasi atas pencapaian kontingen Barongsai Kalimantan Utara yang menjadi peraih emas pertama. Ia juga menyampaikan rasa bangga kepada seluruh provinsi yang membawa pulang medali dari PON.

Pelaksanaan cabor Barongsai di PON pertama kali dinilai sukses berkat kerja keras seluruh pihak. Edy Kusuma secara khusus berterima kasih kepada pemerintah, KONI Pusat, dan panitia PON Aceh-Sumut.

Edy juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh atlet yang bertanding di PON XXI Aceh-Sumut 2024. Dia mengajak semua atlet untuk terus mengukir prestasi di ajang nasional dan internasional.

"Prestasi Kalimantan Utara ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi tim FOBI di seluruh Indonesia," kata Edy dalam keterangannya di PB FOBI, Jumat (13/9/2024). Keberhasilan ini membuktikan bahwa prestasi olahraga Barongsai kini sudah merata di berbagai daerah.

Pada kejuaraan internasional Piala Presiden RI Mei 2024, tim FOBI dari Sumatera Barat dan Banten juga berhasil meraih juara pertama. Ini menjadi bukti bahwa kerja keras dapat membawa hasil maksimal bagi setiap daerah.

PB FOBI terus berkomitmen mengembangkan olahraga Barongsai di Indonesia dengan persiapan menuju PON XXII di NTT-NTB pada 2028. Edy Kusuma berharap keberhasilan ini dapat memotivasi tim-tim lainnya.

Keberhasilan Barongsai di PON ini menjadi langkah awal yang baik bagi perkembangan cabang olahraga tersebut di tanah air. Prestasi ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi generasi muda.

Tim Barongsai Kalimantan Utara merasa bangga dengan pencapaian mereka dan berjanji akan terus berlatih keras. Mereka siap membawa prestasi yang lebih di kompetisi mendatang.

Pewarta: Kharisma Rizky Yulistiadi
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI