RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Misi Emas, Tim Voli Jabar Dilarang Meremehkan Lawan

Misi Emas, Tim Voli Jabar Dilarang Meremehkan Lawan

14 September 2024 23:17 WIB
Misi Emas, Tim Voli Jabar Dilarang Meremehkan Lawan
Tim voli putra Jawa Barat tidak ingin misinya meraih emas PON 2024 gagal, sehingga para pemain dilarang meremehkan lawan (Foto: RRI/Senpi Hilhamsyah)

KBRN, Bandung: Pelatih Voli Indoor Putra Jawa Barat, Samsul Jais, menekankan kepada pasukannya agar tak menganggap enteng lawan-lawannya. Jabar yang diperkuat pemain-pemain level nasional bahkan sekelas tim nasional voli seperti Farhan Halim dan Hendra tampil superior dalam dua laga terakhir. 

Di hari pertama pertandingan Jawa Barat menang meyakinkan saat menghadapi Sulawesi Tengah 3-0 (25-17, 25-21 dan 25-17). Di laga kedua Jawa Barat versus Aceh berakhir dengan 3-0 (25-20, 25-11, dan 25-10).

"Yang jelas saya instruksikan pemain Jabar jangan menganggap enteng lawan. Berikutnya dari teknik kami harus menyerang atau power di servis," kata Samsul Jais kepada RRI, Sabtu (14/9/2024).

Secara kualitas Samsul memang tidak meragukan performa dari pasukannya, tapi ia mengakui masih ada yang harus diperbaiki dari penampilan timnya. Terutama dalam hal memblok bola dari serangan lawan.

"Kami tidak menang hanya di sini, bahwa Jawa Barat harus step by step menang dan menang. Dan, secara keseluruhan kami ingin merebut kembali emas pada perhelatan PON," ujarnya.

Sementara itu, Pada penyisihan Grup B cabor Voli Indoor ini, tim putra Jawa Barat masih menyisakan dua pertandingan yakni melawan Kalimantan Timur Sabtu, 14 September 2024 dan lawan berat DKI Jakarta Minggu, 15 September 2024.

Pewarta: Senpi Hilhamsyah
Editor: Ari Dwi P
Sumber: RRI