RRI

  • Beranda
  • Berita
  • ​Pasca Jebol, Kondisi Lapangan Tembak PON Siap Digunakan

​Pasca Jebol, Kondisi Lapangan Tembak PON Siap Digunakan

18 September 2024 10:12 WIB
​Pasca Jebol, Kondisi Lapangan Tembak PON Siap Digunakan
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman meninjau langsung kondisi Lapangan Tembak indoor 10 meter yang talang saluran air ambruk usai hujan dengan intensitas tinggi melanda Aceh Besar (Foto: ANTARA/M Ifdhal)

KBRN, Jakarta: Kondisi Lapangan Tembak Rindam Iskandar Muda Mata IE Aceh Besar dipastikan, sudah kembali normal. Venue tersebut sudah bisa digunakan kembali untuk pertandingan menembak PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Diketahui, pertandingan menembak PON di Aceh Besar sempat terhenti karena hujan deras, pada Selasa (17/9/2024). Bahkan, plafon lapangan indoor menembak jebol akibat tidak kuat menahan debit air hujan.

"Saya pastikan siap, saya sudah cek, venue terutama lapangan di sebelah lapangan 10 m. Yang talang air itu jebol, itu sedang dalam proses pengerjaan PUPR," kata Technical Delegate PON XXI Aceh-Sumut 2024 Cabor Menembak, Henry Oka saat berbincang dengan PRO3 RRI, Rabu (18/9/2024).

Henry mengungkapkan, pihak panitia PON bersama PUPR sudah melakukan instalasi listrik dan jaringan terhadap venue tersebut. Disisa waktu dua hari ini, diharapkannya pertandingan menembak PON bisa selesai dengan mulus.

"Masih ada dua hari yang tersisa ini kita manfaatkan jadwal yang hari ini untuk kita laksanakan. Jadi kita koordinasi dengan PLN juga semua sudah diantisipasi," ucapnya.

Dalam insiden plafon jebol, ia memastikan tidak ada korban jiwa. Karena, venue yang jebol itu dalam kondisi sudah tidak ada pertandingan lagi.

"Sejauh ini kita belum ada korban, karena kebetulan, karena lapangan 10 m tempat terjadinya talang yang jebol itu. Itu kita sudah selesai event dari tanggal 13 September (2024)," ujarnya.

Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Allan
Sumber: RRI