RRI

Ini Kondisi Atlet Dayung Riau Terpapar Covid-19

3 Oktober 2021 09:10 WIB
Ini Kondisi Atlet Dayung Riau Terpapar Covid-19

KBRN, Pekanbaru: Kabar baik untuk kontingen Riau khususnya di cabang olahraga dayung, yang sebelumnya dikabarkan 5 atlet dayung yang terpapar covid-19 hingga saat ini kondisinya sudah membaik dan dinyatakan negatif.

Kelima atlet dayung tersebut 3 diantaranya berasal dari Kuantan Singingi dan 2 orang atlet lainnya yang terpapar covid-19 berasal dari Pekanbaru, setelah beberapa hari isolasi di Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Pekanbaru kini kondisinya sudah maksimal.

Plt Ketua Umum KONI Riau Raja Marjohan Yusuf mengucap syukur kelima atlet dayung Riau sudah membaik dan siap diberangkatkan ke Papua untuk mengikuti nomor dragon boat.

“Tentunya kabar baik juga dari cabor dayung yang kemarin positif 5 atlenya saat ini sudah negatif dan tanggl 5 sudah diberangkatkan ke Papua karena tanggal 7 mereka tampil di nomor  dragon boat, mudah mudahan meraih emas juga,” harap Marjohan.

Sementara, Kadispora Riau Boby Rahmad juga membenarkan dan berharap atlet dayung  Riau yang terpapar covid-19 kondisinya saat ini sudah fit dan siap  menuju ke Papua.

“Contoh juga yang terjadi saat ini seperti atlet dayung yang terkena covid saat ini sudah membaik dan akan segera terbang ke Papua, untuk menambah medali lagi,” ungkap Boby.   

Untuk cabang olahraga dayung yang masih tersisa di nomor salom dan tiga nomor dragon boat berharap berpeluang meriah pundi emas untuk kontingen Riau di PON XX Papua.

Pewarta: Peri Widodo
Editor: Nugroho
Sumber: RRI