RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Selisih Satu Medali Emas, Jabar Rebut Posisi Jakarta

Selisih Satu Medali Emas, Jabar Rebut Posisi Jakarta

19 September 2024 10:50 WIB
Selisih Satu Medali Emas, Jabar Rebut Posisi Jakarta
Atlet jalan cepat asal Jawa Barat, Hendro, usai pengalungan medali usai meraih emas PON 2024 di kawasan Sport Center, Deli Serdang, Sumatera Utara, Selasa (17/9/2024) (Foto: Antara/Juraidi)

KBRN, Medan: Provinsi Jawa Barat (Jabar) akhirnya merebut posisi Provinsi DKI Jakarta, yang berada diposisi pertama pada PON XXI Aceh-Sumut 2024. Jabar berhasil unggul dengan selisih satu keping medali emas dari Jakarta.

Perolehan medali klasemen sementara itu, berdasarkan pada data per hari ini, Kamis (19/9/2024). Jabar mengumpulkan 154 emas, 139 perak, dan 134 perunggu.

Adapun Jakarta harus merosot ke urutan kedua dengan perolehan 153 emas, 123 perak, dan 119 perunggu. Sementara, Jawa Timur di peringkat ketiga dengan 119 medali emas, 114 medali perak, dan 123 medali perunggu.

Dua tuan rumah PON 2024, Sumatra Utara (Sumut) dan Aceh, juga masih bersaing memperebutkan posisi keempat. Sumut memperoleh 69 medali emas, 37 medali perak, dan 90 medali perunggu.

Sementara Aceh berada di belakangnya dengan 58 medali emas, 42 medali perak, dan 51 medali perunggu. Jawa Tengah, Bali, Yogyakarta, Kalimantan Timur, dan Lampung berturut-turut berada di posisi keenam hingga 10 klasemen sementara.

Jawa Tengah dengan 55 emas, 59 perak dan 95 perunggu. Disusul Bali dengan 28 emas, 28 perak, dan 53 perunggu.

Yogyakarta menyusul dengan 25 emas, 34 perak dan 44 perunggu. Selanjutnya ada Kalimantan Timur dengan 20 emas, 44 perak, dan 53 perunggu.

Lampung 19 emas, 14 perak dan 25 perunggu. Menyusul di belakang Lampung bertutur-turut hingga peringkat 33 adalah Banten, Riau, Papua, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan.

Kemudian, Nusa Tenggara Barat, Jambi, Sumatra Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Kepri, Papua Barat, Papua Pegunungan, Sumatra Barat. Lalu, Papua Tengah, Gorontalo, NTT, Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tenggara, dan Maluku.

Ada lima provinsi belum mendapatkan medali emas. Provinsi tersebut adalah Papua Selatan, Sulawesi Barat, Bengkulu, Papua Barat Daya, dan Maluku Utara. ​

Pewarta: Dedi Hidayat
Editor: Bunaiya
Sumber: RRI