ANTARA

  • Beranda
  • Berita
  • Panahan - Jateng kembali dulang emas di nomor nasional beregu campuran

Panahan - Jateng kembali dulang emas di nomor nasional beregu campuran

19 September 2024 18:49 WIB
Panahan - Jateng kembali dulang emas di nomor nasional beregu campuran
Tim panahan Jawa Tengah (Jateng) dengan atletnya Vetara Nabil dan Wesanggeni Noor (baju biru) bertanding dalam final perebutan emas nomor nasional beregu campuran dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Kamis (19/9/2024). ANTARA/Risky Syukur
Banda Aceh (ANTARA) - Tim panahan Jawa Tengah (Jateng) dengan atletnya Vetara Nabil dan Wesanggeni Noor kembali mendulang emas usai menundukkan tim Jakarta 5-1 di final perebutan emas nomor nasional beregu campuran dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Kamis.

Vetara dan Wesanggeni awalnya berhasil unggul dari wakil Jakarta Afroza Putrianda dan Zaki Malique pada dua tembakan pertama sehingga skor menjadi 4-0.

Kemudian Jakarta tidak bisa berbuat banyak pada tembakan ketiga dengan hanya bisa mencetak poin seri 1-1, sehingga skor akhir menjadi 5-1 untuk kemenangan Jateng.

Pelatih Jawa Tengah Permadi Sandra Wibowo mengaku bahwa Vetara dan Wesanggeni adalah dua dari sekian atlet panahan terbaik Jawa Tengah.

Baca juga: Vetara dulang emas panahan untuk Jateng di nomor nasional putri

Selain itu, Permadi juga menyebut bahwa kontingennya telah berlatih sejak Februari, sementara tim Jakarta, sepengetahuan Permadi belum memulai program latihan saat itu.

"Dari segi program latihan kita sudah mulai di 'training centre' itu sejak lama ya, sejak Februari (2024), dan setahu saya Jakarta itu belum mulai Februari," kata Permadi membeberkan keunggulan persiapan timnya, Kamis.

Adapun pada perebutan posisi ketiga, Lampung dengan atletnya Ni Komang Devy dan Asmaradanta Matin berhasil merebut perunggu setelah berhasil mengalahkan tim Jawa Barat.

Cabang olahraga panahan memperebutkan 19 medali emas dalam PON XXI yang dilombakan lewat delapan nomor perorangan dan 11 nomor beregu pada 10-19 September 2024.

Baca juga: Panahan - Pertandingan nomor nasional beregu ditunda lantaran badai

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Junaydi Suswanto
Sumber: ANTARA