Memulai pertandingan, Yogyakarta langsung menekan sejak menit awal namun Jatim bermain jauh lebih efektif. Jatim unggul dua poin atas Yogyakarta, 6-4.
Namun Yogyakarta berbalik unggul usai Aimee Tampu Francienne mampu membongkar pertahanan Jatim melalui lay-up.
Di pertengahan pertandingan, Yogyakarta kian tampil lebih nyaman dengan menjaga keunggulan tiga poin, 17-14. Aksi lay-up dari Aimee Tampu pun mengakhiri laga dengan kemenangan Yogyakarta 21-15.
Perolehan medali emas ini menjadikan Yogyakarta meraih medali emas perdana di cabang basket.
"Anak-anak luar biasa tenang dan mereka tidak panik sampai akhir dan menjadi juara untuk yang pertama kali dalam sejarah basket Yogyakarta. Terima kasih buat semua dukungannya," kata manajer basket 3x3 Yogyakarta Andreas Candra Wibowo.
Perolehan medali perak membuat Jawa Timur kini mendulang tiga medali perak dari cabang basket usai sebelumnya meraih perak di nomor basket 5x5 putra dan putri.
Di nomor basket 3x3 putri, Jawa Barat mengamankan medali perunggu usai mengamankan kemenangan atas Sulawesi Selatan dengan skor 21-10.
Baca juga: Basket 3x3-Jatim melaju mulus ke final usai hajar Jabar 17-9
Baca juga: Basket 3x3-Sulut bungkam juara PON 2020, Jakarta lewat drama 17-15
Baca juga: Basket 3x3-Jatim atasi perlawanan Malut untuk kunci tempat semifinal
Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).